Selain Jerman, Thomas Doll Jagokan Timnas Brasil di Piala Dunia 2022

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 15 Nov 2022, 19:15 WIB
Brasil. Timnas Brasil yang berperingkat dua FIFA lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar dengan nilai skuat 870,50 juta euro atau setara sekitar Rp14,1 triliun. Tiga pemain dengan nilai tertinggi adalah Neymar (100 juta euro), Casemiro (70 juta euro) dan Alisson Becker (60 juta euro). (AFP/Carl De Souza)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memprediksi Timnas Brasil akan menjadi satu di antara tim favorit peraih gelar juara Piala Dunia 2022. Penilaian itu dijabarkan dengan melihat kedalaman skuad Selecao.

Penilaian Thomas Doll cukup masuk akal. Pelatih Tite memboyong pemain-pemain berkualitas pada setiap posisi inti maupun cadangan untuk Piala Dunia 2022.

Advertisement

"Menurut saya Brasil karena mereka memiliki dua pemain kelas dunia pada setiap posisinya. Jadi, menurut saya Brasil akan menjadi salah satu negara yang saya favoritkan," kata Thomas Doll.

Timnas Brasil tergabung di Grup G Piala Dunia 2022. Neymar dkk. akan bersaing dengan Serbia, Swiss, dan Kamerun.

2 dari 5 halaman

Berharap pada Jerman

Foto Tim Timnas Jerman

Meskipun mendukung Brasil, pelatih Thomas Doll juga berharap pada Timnas Jerman di Piala Dunia 2022. Menurut Doll, sudah sewajarnya Jerman kembali menjadi juara setelah pada edisi sebelumnya gagal total.

"Memang yang terfavorit belum tentu menjadi juara. Di sisi lain saya harap Jerman bisa lebih baik dibandingkan penampilan terakhir mereka," ucap Thomas Doll.

"Pada 2018 kami terpuruk. Padahal pada 2014 kami bisa menjuarainya saat dihelat di Brasil. Saya yakin para pemain Jerman akan menampilan permainan yang lebih baik, saya harap demikian," tegas Thomas Doll.

3 dari 5 halaman

Daftar Pemain Timnas Jerman

Piala Dunia - Ilustrasi Timnas Jerman (Bola.com/Adreanus Titus)
  • Kiper: Manuel Neuer (Bayern Munchen), Marc-Andre ter Stegen (Barcelona), Kevin Trapp (Eintracht Frankfurt)
  • Bek: Matthias Ginter (Freiburg), Antonio Ruediger (Real Madrid), Niklas Suele, Nico Schlotterbeck (Borussia Dortmund), Thilo Kehrer (West Ham United), David Raum (RB Leipzig), Lukas Klostermann, Armel Bella Kotchap (Southampton), Christian Guenter (Freiburg)
  • Gelandang: Ilkay Gundogan (Manchester City), Jonas Hofmann (Borussia Moenchengladbach), Leon Goretzka, Serge Gnabry, Leroy Sane, Jamal Musiala, Joshua Kimmich, Thomas Mueller (Bayern Munchen), Julian Brandt (Borussia Dortmund), Mario Goetze (Eintracht Frankfurt)
  • Penyerang: Kai Havertz (Chelsea), Adeyemi, Youssoufa Moukoko (Borussia Dortmund), Niklas Fuellkrug (Werder Bremen)
4 dari 5 halaman

Daftar Pemain Timnas Brasil

Piala Dunia - Ilustrasi Timnas Brasil (Bola.com/Adreanus Titus)
  • Kiper: Alisson (Liverpool), Ederson (Manchester City), Weverton (Palmeiras)
  • Bek: Marquinhos (Paris Saint-Germain), Eder Militao (Real Madrid), Thiago Silva (Chelsea), Alex Telles (Sevilla), Dani Alves (UNAM Pumas), Gleison Bremer (Juventus), Danilo (Juventus), Alex Sandro (Juventus)
  • Gelandang: Casemiro (Manchester United), Fred (Manchester United), Fabinho (Liverpool), Lucas Paqueta (West Ham), Bruno Guimaraes (Newcastle), Everton Ribeiro (Flamengo)
  • Penyerang: Gabriel Jesus (Arsenal), Gabriel Martinelli (Arsenal), Vinicius Junior (Real Madrid), Rodrygo (Real Madrid), Neymar (Paris Saint-Germain), Antony (Manchester United), Raphinha (Barcelona), Richarlison (Tottenham), Pedro (Flamengo)
5 dari 5 halaman

Hasil Undian Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 - Hasil Undian Piala Dunia 2022 (Bola.com/Adreanus Titus)

Berita Terkait