Tak Hanya Son Heung-min, Korea Selatan Punya Tumpuan Lain di Piala Dunia 2022

oleh Hery Kurniawan diperbarui 15 Nov 2022, 16:45 WIB
Kim Min-jae merayakan golnya ke gawang Kirgizstan. (AFP/Giuseppe Cacace)

Bola.com, Jakarta - Timnas Korea Selatan percaya diri menyambut Piala Dunia 2022. Taeguk Warriors datang ke Qatar dengan kekuatan penuh.

Mereka punya bintang utama, Son Heung-min. Pemain berusia 30 tahun itu belakangan terus menjadi pemain kunci di klub Inggris, Tottenham Hotspur.

Advertisement

Son pun menjadi pemain paling berpengalaman di skuad Korea Selatan saat ini. Eks pemain Bayer Leverkusen itu saat ini tercatat memiliki 104 caps dan 35 gol bersama Korea Selatan.

Selain itu, Korea Selatan juga memiliki modal lain dalam diri sang pelatih Paulo Bento. Sosok asal Portugal itu sudah berpengalaman menukangi tim besar di Eropa, termasuk Timnas Portugal.

2 dari 6 halaman

Tak Hanya Son

Bek Napoli asal Korea Selatan, Kim Min-jae dalam laga kontra Glasgow Rangers di ajang Liga Champions 2022/2023. (AP Photo/Scott Heppell)

Namun, tumpuan utama Korea Selatan di Piala Dunia 2022 sebenarnya tak hanya Son Heung-min. Ada satu pemain lain yang layak diperhitungkan.

Sosok yang dimaksud adalah Kim Min-jae. Bek tengah berusia 26 tahun itu tengah menikmati musim debut yang menawan di Italia bersama Napoli.

Kim Min-jae digaet Napoli pada musim panas 2022 dari Fenerbahce. Saat itu Partenopei mengeluarkan dana sebesar 18 juta euro untuk mendapatkan tanda tangan bek yang memiliki tinggi 190 cm itu.

3 dari 6 halaman

Langsung Moncer

Gelandang Liverpool, Fabinho berebut bola udara dengan pemain Napoli, Kim Min-jae pada pertandingan lanjutan Grup A Liga Champions di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Rabu (2/11/2022). Kemenangan ini membuat Liverpool harus puas finis sebagai runner-up Grup A dengan koleksi 15 poin. (AP Photo/Jon Super)

Kedatangannya ke Italia sempat mengundang rasa pesimistis. Apalagi selama ini jarang bek asal Asia yang bisa bersinar di Eropa.

Namun, Kim Min-jae mampu membalikkan anggapan itu. Eks pemain Jeonbuk Hyundai itu langsung menjadi bagian integral Napoli pada musim ini.

Posisinya sebagai bek tengah bahkan sulit digantikan. Kim sudah bermain 20 kali di semua ajang bersama Napoli pada musim ini.

Tak hanya tangguh di belakang. Kim Min-jae pun cukup tajam dengan catatan dua gol bersama Napoli di musim ini.

4 dari 6 halaman

Diberi Debut Shin Tae-yong

Pelatih Korea Selatan, Shin Tae-yong, memberikan arahan kepada anak asuhnya saat melawan Jerman pada laga Piala Dunia di Kazan Arena, Rusia (27/6/2018). Jerman takluk 0-2 dari Korea Selatan. (AFP/Saeed Khan)

Menariknya, Kim Min-jae memiliki hubungan yang menarik dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Shin adalah sosok yang memberinya debut di Timnas senior Korea Selatan.

Debut Kim itu terjadi pada 31 Agustus 2017. Saat itu, usia Kim Min-jae masih 20 tahun sembilan bulan dan 16 hari.

Namun, nasib sial menghalangi Kim Min-jae tampil di Piala Dunia 2018. Saat itu ia mengalami cedera yang cukup parah sehingga tak dibawa ke Rusia.

Piala Dunia 2022 bakal menjadi pengalaman pertama bagi Kim Min-jae. Ajang itu juga akan menjadi panggung yang menarik baginya.

5 dari 6 halaman

Jadwal Korea Selatan di Grup H Piala Dunia 2022

 

- Uruguay Vs Korea Selatan: 24 November 2022

- Korea Selatan Vs Ghana: 28 November 2022

- Korea Selatan Vs Portugal: 2 Desember 2022

6 dari 6 halaman

Saksikan Piala Dunia 2022 di Emtek Group

Piala Dunia 2022 di SCM

SCM (Surya Citra Media Tbk.) selaku holding perusahaan di bawah Emtek Group yang memegang hak siar Piala Dunia 2022 di Indonesia bakal memanjakan pecinta bola Tanah Air dengan berbagai tayangan seru selama perhelatan ajang empat tahunan tersebut di Qatar. Berbagai program sudah disiapkan yang pastinya seru nih.

Seperti diketahui, Piala Dunia 2022 akan tayang di berbagai platform milik Emtek Grup. Untuk televisi free to air, Piala Dunia 2022 bisa disaksikan di SCTV, Indosiar, dan Moji. Kemudian ada juga TV terestrial digital Mentari TV.

Tayanan Piala Dunia juga bisa disaksikan lewat saluran khusus olahraga Champions TV yang bisa disaksikan pada layanan TV satelit berlangganan Nex Parabola, hingga layanan OTT (Over The Top) Vidio.

Piala Dunia 2022 akan dimulai 21 November 2022. Rangkaian Piala Dunia 2022 di Emtek Group sudah dimulai sejak pengundian fase grup pada 1 April 2022 di Doha, Qatar.