VIDEO: Sadio Mane Absen di Laga Perdana Piala Dunia 2022 Bersama Timnas Senegal

oleh Pradipta Rama Baskara diperbarui 17 Nov 2022, 15:07 WIB

Bola.com, Jakarta Striker Timnas Senegal, Sadio Mane akan melewatkan pertandingan pertama bersama Senegal di Piala Dunia 2022 karena cedera kaki. Pelatih Senegal, Abdoulaye Sow mengatakan Senegal harus bertahan tanpa pemain terbaiknya untuk memulai turnamen dan tidak terlalu banyak mengeluh.

Sow tidak merinci berapa banyak pertandingan yang diperkirakan akan dilewatkan Mane dan belum ada kabar resmi dari Senegal atau Bayern Muchen.

Advertisement

Mane cedera seminggu yang lalu dalam pertandingan antara Bayern Munchen dan Werder Bremen. Dia diganti pada menit ke-20 saat Bayern menang 6-1. Bayern mengatakan pemain terbaik Afrika dua kali tahun ini mengalami cedera pada tulang fibula di kaki kanan bawahnya.

Sebagian besar skuad Senegal tiba di Qatar untuk Piala Dunia pada hari Minggu tanpa Mané. Pertandingan pertama tim di Qatar melawan Belanda adalah pada Senin (21/11/2022) tetapi Mané masih menunggu lebih banyak tes oleh tim medis Bayern.

Senegal, juara bertahan Afrika, bermain melawan Qatar empat hari setelah menghadapi Belanda. Pertandingan terakhirnya di Grup A adalah melawan Ekuador pada 29 November 2022.

Biarpun sempat dirumorkan tidak dapat mengikuti Piala Dunia 2022, namun Sadio Mane tetap terdaftar dalam skuad 26 pemain Timnas Senegal untuk Piala Dunia pada pekan lalu oleh pelatih Aliou Cisse.