3 Pemain yang Siap Bawa Timnya Merebut Piala Dunia 2022: Menanti Senyum Lionel Messi di Podium Tertinggi

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 18 Nov 2022, 09:15 WIB
Piala Dunia - Ronaldo, Alisson, Messi (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Piala Dunia 2022 bakal berlangsung beberapa hari lagi. Semua mata bakal tertuju ke Qatar untuk menyaksikan pagelaran sepak bola paling akbar tersebut.

Walaupun beberapa bintang besar terpaksa absen karena berbagai alasan. Sederet nama tenar lain siap menampilkan performa terbaik dalam gelaran pertama yang berlangsung di akhir tahun ini.

Advertisement

Dari sederet kontestan yang hadir ke Piala Dunia 2022, setidaknya ada tiga tim yang disebut-sebut memiliki skuad paling komplit. Argentina, Brasil dan Portugal dijagokan dalam banyak bursa bakal meraih juara dunia tahun ini.

Demam Piala Dunia juga menjangkiti para pemain dari klub-klub yang berlaga di Liga 1 2022/2023. Vakumnya kompetisi memberikan kesempatan bagi mereka untuk sejenak ikut menikmati hajatan tersebut.

Bola.com coba bertanya prediksi mereka tentang para pemain yang bakal meledak di Piala Dunia 2022. Seperti apa jawabannya? Berikut ulasan selengkapnya.

 

2 dari 4 halaman

Alisson Jadi Pembeda Brasil

Alisson Becker. Kiper Brasil berusia 30 tahun yang telah membela Liverpool sejak awal musim 2018/2019 ini menjadi pemain Liverpool keempat dengan caps terbanyak bagi timnas. Bersama Timnas Brasil ia total telah tampil dalam 57 laga dengan torehan 39 kali clean sheet dan kebobolan 21 gol sejak melakukan debut pada 14 Oktober 2015. Bersama kiper Manchester City, Ederson ia akan bahu membahu membela Brasil di Piala Dunia 2022 Qatar yang menjadi Piala Dunia kedua sepanjang kariernya. (AFP/Mauro Pimentel)

Brasil selalu dianugerahi pemain-pemain depan berbakat. Mulai jaman Pele hingga sekarang Neymar Jr, lini serang mereka selalu menjadi salah satu yang terkuat di setiap turnamen.

Walau begitu, kesuksesan datang dari keseimbangan yang baik. Pertahanan kokoh Selecao, julukan Timnas Brasil tak lepas dari kehebatan dua kiper yang sama-sama berkarier di Inggris, Alisson Becker dan Ederson Moraes.

"Alisson kayaknya yang lebih berpeluang main. Dari segi permainan di Timnas Brasil, ia jauh lebih unggul. Jumlah caps-nya pun juga jauh lebih banyak dari Ederson," ujar kiper PSIS Semarang, Joko Ribowo.

 

3 dari 4 halaman

Momen Terakhir Cristiano Ronaldo

Timnas Portugal akan diisi nama-nama top di skuad mereka untuk Piala Dunia 2022 nanti. Fernando Santos telah mempersiapkan Cristiano Ronaldo, Joao Felix, dan Rafael Leao seabagai ujung tombak mereka. Namun, masih ada nama-nama lain yang menghuni bangku cadangan seperti Andre Silva, Goncalo Ramos, Goncalo Guedes, dan Francisco Trincao. (AFP/Bernadett Szabo)

Kesempatan tampil di Piala Dunia 2022 tak akan disia-siakan oleh Cristiano Ronaldo. Dengan usia yang telah menginjak 37 tahun, akan sangat sulit baginya untuk tampil di edisi Piala Dunia selanjutnya.

Bintang Manchester United ini sadar akan banyak rintangan yang harus dilaluinya. Tetapi dengan pengalamannya serta kejeniusan pelatih Fernando Santos, gelar Piala Dunia bukan sesuatu yang mustahil.

"Selain memiliki pemain berpengalaman (Cristiano Ronaldo), pelatih Fernando (Santos) sudah lama melatih Timnas Portugal. Saya kira dia sudah menyiapkan strategi agar kariernya sempurna dengan meraih trofi Piala Dunia," jelas penyerang Persikabo 1973, Dimas Drajad.

 

4 dari 4 halaman

Lionel Messi Siap Lahir Batin

Lionel Messi. menjadi Sosok paling berpengaruh di Timnas Argentina saat ini, pemain berusia 35 tahun ini tercatat telah mengoleksi 19 caps dengan torehan 6 gol dan 5 assist bersama Argentina di ajang Piala Dunia dan berpeluang melewati rekor Diego Maradona sebagai penampil terbanyak. Jumlah tersebut dicatatkannyanya dalam 4 edisi Piala Dunia, yaitu mulai 2006 hingga 2018. Prestasi terbaiknya yaitu saat membawa Argentina menjadi runner-up pada edisi 2014 di Brasil setelah kalah 0-1 (0-0) dari Jerman lewat perpanjangan waktu di partai final. (AFP/Andres Kudacki)

Seperti halnya Cristiano Ronaldo, turnamen tahun ini sepertinya juga jadi senjakala karier bagi Lionel Messi. Beberapa kali bintang Paris Saint-Germain itu mengungkapkan keinginannya untuk pensiun selepas Piala Dunia 2022.

Meninggalkan panggung terbesar dengan trofi termahsyur tentu impian banyak pemain. Pemain berusia 35 tahun itu lebih dari siap untuk menuntaskan ambisi pribadinya serta paceklik gelar Argentina sejak 1986.

"Saya ingin Messi yang memenangi itu (pemain terbaik dan top scorer) secara bersamaan. Saya senang dengan permainannya, dia adalah inspirasi yang hebat dalam cara dia membuat keputusan. Juga bagaimana cara dia berpikir tentang permainan," ungkap gelandang PSS Sleman, Ze Valente.

"Jadi untuk mengucapkan selamat tinggal pada Piala Dunia yang terakhir, saya ingin Messi menjadi pemain dan pencetak gol terbaik. Tetapi jika Portugal tidak menang, biarkan Argentina memenangkan Piala Dunia," tandas pria asal Portugal tersebut.

 

Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

 

Berita Terkait