Rekor-Rekor yang Bisa Dipecahkan Ronaldo di Piala Dunia 2022: Bakal Lewati Pele dan Lothar Matthaus?

oleh Aryo Atmaja diperbarui 20 Nov 2022, 16:30 WIB
Nama pertama ada Cristiano Ronaldo. Piala Dunia 2022 akan menjadi edisi kelimanya bersama Timnas Portugal. CR7 sendiri telah mengoleksi 188 caps dan 177 gol untuk Seleccao. Pada tahun ini, Ronaldo telah berumur 37 tahun dan empat tahun lagi usianya akan menginjak 41 tahun. Hal tersebut membuat edisi kali ini mungkin akan menjadi ajang terakhir bagi sang bintang. Di Qatar, Ronaldo dkk tergabung dalam Grup H bersama Uruguay, Ghana, dan Korea Selatan. (AFP/Pedja Milosavljevic)

Bola.com, Jakarta - Perhelatan Piala Dunia 2022 dimulai hari ini dan akan ditandai dengan partai pembukaan antara tuan rumah Qatar melawan Ekuador di Al Bayt Stadium Minggu (20/11/2022) malam ini.

Pada hari pertama digelarnya Piala Dunia 2022, tim tuan rumah Qatar akan tampil dalam laga pembuka, meghadapi rivalnya di Grup A, Ekuador.

Advertisement

Bicara Piala Dunia edisi di Qatar ini akan bakal menjadi panggung bagi pemain dengan nama besar seperti Cristiano Ronaldo. Pemain Timnas Portugal itu masih memiliki pamor untuk menjadi buah bibir.

Meski sudah tidak muda lagi, pemain Manchester United itu masih punya kemampuan. Cristiano Ronaldo diyakini bisa memecahkan beberapa pencapaian mengesankan di Piala Dunia 2022. Yuk simak rekor apa saja yang bisa ia torehkan selama di Qatar nanti.

2 dari 7 halaman

Piala Dunia Kelima

Cristiano Ronaldo. Striker Portugal berusia 37 tahun yang saat ini masih aktif bermain bersama Manchester United di musim kedua pada peride keduanya ini tercatat telah mengoleksi 191 caps bersama Timnas Portugal. Di ajang Piala Dunia ia telah tampil dalam 4 edisi mulai 2006 hingga 2018 dan total tampil dalam 17 laga dengan torehan 7 gol dan 2 assist. Prestasi terbaiknya yaitu saat membawa Timnas Portugal finis di posisi ke-4 pada edisi 2006 usai kalah dari Jerman di laga perebutan tempat ketiga. Meski performanya sedang meredup bersama MU, ia akan tetap menjadi andalan Timnas Portugal di Piala Dunia 2022 Qatar. (AFP/Nicolas Asfouri)

Persiapan Ronaldo menyambut Piala Dunia bersama Portugal dibayangi oleh wawancara penuh kontorversial dengan Piers Morgan. Wawancara itu membat hubungannya dengan MU panas dan berpotensi mengakhiri kerja sama.

Namun hal itu tidak akan menghambat Ronaldo sebagai bintang besar sepak bola. Kiprahnya di edisi Qaatr kali ini akan menjadi Piala Dunia kelima baginya sepanjang karier yaitu edisi 2006, 2010, 2014, 2018, dan 2022.

3 dari 7 halaman

Kans Lewati Rekor Pele

Legenda sepak bola asal Brasil, Pele, pada sebuah seremoni di Rio de Janeiro, Brasil (6/2/2010). (EPA/Marcelo Sayao)

Cristiano Ronaldo adalah mesin gol bagi negaranya Portugal di setiap edisi Piala Dunia. Jika mencetak gol di Qatar kali ini, ia akan menjadi pemain pertama yang selalu mencetak gol dalam lima edisi Piala Dunia.

Ronaldo sudah menyamai rekor miliki Pele, Miroslav Klose, dan Uwe Seeler. Oleh karena itu, hanya satu gol di Qatar akan menjadi rekor tersendiri untuk Ronaldo.

4 dari 7 halaman

Rekor Hattrick

Timnas Portugal akan diisi nama-nama top di skuad mereka untuk Piala Dunia 2022 nanti. Fernando Santos telah mempersiapkan Cristiano Ronaldo, Joao Felix, dan Rafael Leao seabagai ujung tombak mereka. Namun, masih ada nama-nama lain yang menghuni bangku cadangan seperti Andre Silva, Goncalo Ramos, Goncalo Guedes, dan Francisco Trincao. (AFP/Bernadett Szabo)

Rekor lainnya yang bisa dipecahkan Ronaldo adalah mencetak hattrick dengan usia tertua di Piala Dunia. Rekor itu sebenanrya masih miliknya sendiri pada edisi 2018 lalu di Rusia.

Saat itu Ronaldo mencetak hattrick ke gawang Spanyol di babak penyisihan grup. Ia menjadi pencetak hattrick di Piala Dunia dengan usia tertua yakni 33 tahun 130 hari.

Rekor itu bisa saja ia ciptakan lagi saat Portugal melawan Ghana, Uruguay, dan Korea Selatan di Grup H nanti.

5 dari 7 halaman

Pembuktian Ronaldo

Cristiano Ronaldo menjadi pemain dengan caps terbanyak di Grup H Piala Dunia 2022. Ia tercatat telah membuat 191 caps bersama Timnas Portugal. CR7 juga merupakan pencetak gol terbanyak di skuad Selecao das Quinas dan pernah membawa timnya memenangai Euro 2016. Kini, Ronaldo tengah menjadi pembicaraan publik setelah pernyataan negatifnya kepada Manchester United. (AFP/Patricia De Melo Moreira)

Ronaldo dan Lionel Messi akan tergabung dalam genk yang tampil dalam lima edisi Piala Dunia bertururt-turut. Sebelumnya sudah ada Lothar Matthaus, Antonio Carbajal, dan Rafael Marquez yang memiliki catatan itu.

Ronaldo dan Messi juga akan ditemani Andres Guardado yang membela Meksiko sebagai Piala Dunia kelima dalam kariernya. Sementara Gianluigi Buffon tampil empat edisi rasa lima kali, sebab pada tahun 1998 di Prancis ia menjadi pemain cadangan.

Sumber: ESPN

6 dari 7 halaman

Persaingan Portugal di Piala Dunia 2022

7 dari 7 halaman