Bola.com, Qatar Jelang dimulainya opeing ceremony Piala Dunia Qatar 2022, para penggemar dari beberapa negara sudah mulai terlihat di sekitaran Stadion Al Bayt yang akan menjadi venue pertama pada Piala Dunia 2022.
Stadion ini akan menjadi saksi pertama yang akan melihat pertandingan pembuka antara tuan rumah Qatar melawan tim asal Amerika Selatan, Ekuador pada Minggu (20/11/2022).
Para penggemar dari tuan rumah Qatar dan Ekuador terlihat sudah memadati beberapa titik di sekitar Stadion Al, Bayt. Namun pertandingan pertama antara Qatar kontra Ekuador sendiri masih akan dimulai beberapa jam lagi. Terlihat juga beberapa penggemar dari negara lain juga turut hadir serta merta ikut memeriahkan pembukaan pesta sepak bola dunia kali ini.
Mengambil namanya dari 'bayt al sha'ar' yang secara historis melambangkan tenda orang-orang nomaden di Qatar dan wilayah Teluk, stadion ini siap menampung 60 ribu orang.
Berikut ini liputan khusus dari Stadion Al Bayt menjelang dimulainya Piala Dunia 2022.
*(Video ini di edit oleh Cevin Natanael Ginting mahasiswa Universitas Sumatera Utara)