MOTION GRAFIS: Sempat Tertinggal, Timnas Arab Saudi Berbalik Unggul atas Timnas Argentina

oleh Bayu Kurniawan Santoso diperbarui 22 Nov 2022, 20:36 WIB

Bola.com, Jakarta Timnas Arab Saudi berhasil menang atas Timnas Argentina dengan skor 1-2. Kemenangan perdana di dapatkan Timnas Arab Saudi di laga perdana Grup C Piala Dunia 2022.

Sempat tertinggal di babak pertama, Tim Elang Hijau sukses membalikan keadaan di babak kedua. Kejutan diberikan Arab Saudi kepada Messi dkk. di babak kedua.

Advertisement

Argentina sempat unggul di babak pertama lewat titik putih. Leandro Paredes yang di langgar oleh pemain Arab Saudi saat kemelut dari sepak pojok. Sang mega bintang, Lionel Messi sukses membuat Argentina unggul 1-0.

Messi dan Lautaro Martinez sempat membuat pendukung Arab Saudi panik, saat ia berhasil menyontek bola ke dalam gawang. Namun sayang gol itu dianulir karena Martinez sudah berada dalam posisi offside.

Gol penyeimbang kedudukan diciptakan lewat Saleh Al-Sheri saat babak kedua baru berjalan tiga menit. Gol itu sekaligus menjadi awal dari kebangkitan Timnas Arab Saudi di Lusail Stadium.

Salem Al-Dawsari memperbesar keunggulan Arab Saudi, setelah berhasil melepaskan tendangan spektakuler ke pojok kiri atas gawang yang dikawal Emiliano Martinez pada menit ke-53. Timnas Arab Saudi berbalik unggul 1-2 atas Timnas Argentina.

Hingga peluit akhir dibunyikan, skor tidak berubah. Timnas Arab Saudi berhasil meraih 3 poin perdananya di Piala Dunia 2022, setelah mengalahkan Timnas Argentina dengan skor 1-2.

(Video ini diedit oleh Idwin Maulana Mahasiswa Universitas Padjadjaran)

Berita Terkait