Liga 1: Demi Istri Tercinta, Carlos Fortes Terpaksa Meninggalkan PSIS

oleh Gatot Susetyo diperbarui 23 Nov 2022, 15:45 WIB
Striker PSIS Semarang, Carlos Fortes, kala menghadapi mantan klubnya, Arema FC, dalam laga uji coba di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (4/6/2022). Carlos Fortes dua kali membobol gawang Singo Edan dalam laga yang berakhir 2-1 untuk kemenangan PSIS itu. (Dok. PSIS Semarang)

Bola.com, Semarang - Bagi pria yang sudah berumah tangga, istri adalah belahan jiwa yang dijaga dan dihormati. Bahkan seorang suami rela berkorban demi istri dan anaknya. Itu pula yang dilakukan striker PSIS Semarang, Carlos Fortes.

Striker anyar milik PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023 ini terpaksa harus rela meninggalkan tim demi sang istri tercinta, Andreia Sousa. Ada apa? Apakah Carlos Fortes memutus hubungan kerja sama dengan Mahesa Jenar?

Advertisement

"Untuk sementara saya harus meninggalkan tim. Jika suporter PSIS bertanya ke mana Fortes? Saya tetap di tim PSIS," kata Carlos Fortes dalam unggahan akun Instagram resmi klub @psisfcofficial, Rabu (23/11/2022).

2 dari 4 halaman

Mengurus Pernikahan

PSIS Semarang - Ilustrasi Carlos Fortes (Bola.com/Adreanus Titus)

Pada unggahan itu, eks bomber Arema FC itu mengungkapkan dirinya harus pulang ke Portugal untuk melegalkan hubungan asmara dengan Andreia Sousa. 

"Untuk sementara, saya akan pulang ke Portugal. Saya akan mengurus dokumen perkawinan dengan istri saya," tutur Carlos Fortes.

"Bagi kami dokumen itu sangat penting. Itu tak bisa ditunda dan saya sendiri yang harus mengurusnya," lanjut pemain yang musim ini juga terganggu cedera sehingga minim menit bermain bersama PSIS itu.

 

3 dari 4 halaman

Tetap Berkomitmen

Pemain PSIS Semarang, Carlos Fortes (kiri) melakukan selebrasi bersama rekannya, Wawan Febrianto usai mencetak gol kelima timnya ke gawang Persita Tangerang dalam lanjutan pertandingan babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022 antara PSIS Semarang menghadapi Persita Tengerang di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (13/6/2022). (Bola.com/Arief Bagus)

Kendati begitu, Carlos Fortes tetap akan memegang komitmennya bersama PSIS Semarang musim ini. Ia berjanji akan segera kembali ke pelukan Laskar Mahesa Jenar begitu urusannya di negara asalnya selesai.

"PSIS fans tak perlu khawatir. Saya tetap di tim. Saya berkomitmen tetap fokus untuk tim. Setelah urusan selesai, saya akan segera ke Indonesia dan berlatih bersama tim," ujarnya.

Musim ini merupakan musim kedua Carlos Fortes di Indonesia. Musim lalu ia membela Arema FC dan menjadi mesin gol Singo Edan dengan catatan 20 gol dalam 31 pertandingan.

Namun, pada musim ini, Carlos Fortes baru memperkuat PSIS saat pramusim saja. Ia belum sekali pun bermain bersama PSIS di Liga 1 2022/2023, kecuali sekali duduk di bangku cadangan saat PSIS menghadapi Barito Putera pada laga pekan ketiga.

4 dari 4 halaman

Posisi PSIS di Liga 1

Berita Terkait