Uruguay Waspadai Misi Balas Dendam Portugal di Piala Dunia 2022

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 28 Nov 2022, 13:45 WIB
Selebrasi pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo dan Joao felix usai menjebol gawang Ghana dalam pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Manu Fernandez)

Bola.com, Lusail - Pelatih Uruguay, Diego Alonso, menyebut duel melawan Timnas Portugal di Piala Dunia 2022 akan berlangsung sengit. Portugal diprediksi akan mengusung misi balas dendam pada timnya.

Timnas Portugal dikalahkan Uruguay pada pertemuan terakhir dengan skor 1-2. Kekalahan itu membuat laju Portugal terhenti di babak 16 besar Piala Dunia 2018.

Advertisement

Sejak saat itu, Uruguay belum lagi pernah bertemu Timnas Portugal. Pelatih Diego Alonso memprediksi, laga pada matchday kedua Grup H Piala Dunia 2022 bakal berbeda dari pertemuan terakhir.

"Tentang apa yang terjadi empat tahun lalu, ini adalah pertandingan yang berbeda. Kami memiliki pemain yang berbeda," kata Diego Alonso seperti dikutip Reuters.

2 dari 5 halaman

Penuh Kualitas

Pemain Timnas Portugal melakukan sesi foto sebelum pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 melawan Timnas Ghana di Stadium 974, Qatar, Kamis (24/11/2022). (AP Photo/Manu Fernandez)

Pelatih Diego Alonso juga menyebut Timnas Portugal diperkuat pemain-pemain berkualitas. Namun, itu bukan jadi halangan bagi Uruguay untuk menunjukkan penampilan maksimal di Piala Dunia 2022.

"Portugal memiliki skuad yang sangat bagus. Mereka punya pemain dan pelatih yang luar biasa dengan pengalaman yang luas. Itu yang membuat mereka menjadi tim berbahaya," ucap Diego Alonso.

"Di sisi lain, kami juga punya senjata sendiri. Kami akan berusaha untuk menang dan membawa permainan terbaik," tegas Diego Alonso.

3 dari 5 halaman

Head to Head

Piala Dunia 2022 - Portugal Vs Uruguay (Bola.com/Adreanus Titus)

Pertandingan nanti menjadi pertemuan keempat sepanjang sejarah. Statistik mencatat, kekuatan kedua tim sangat berimbang dari laga-laga sebelumnya.

Portugal meraih sekali kemenangan dan Uruguay juga demikian. Satu laga sisanya berakhir dengan imbang.

Portugal butuh kemenangan untuk memastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Sementara itu, Uruguay juga butuh poin penuh untuk menjaga asa ke babak selanjutnya.

4 dari 5 halaman

Intip Persaingan Grup H

5 dari 5 halaman

Berita Terkait