Laporan Langsung Ade Yusuf dan Hendry Wibowo dari Qatar.
Timnas Qatar mengakhiri tiga pertandingan Piala Dunia 2022 dengan nol poin alias selalu kalah. Hasil tersebut membuat mereka menjadi 'tuan rumah' Piala Dunia terburuk.
Terbaru Qatar dikalahkan Belanda dengan skor 0-2 di Stadion Al Bayt hari Selasa malam waktu Qatar. Sebelumnya tim asuhan Felix Sanchez ini dikalahkan Ekuador dan Senegal masing-masing lewat skor 0-2 dan 1-3.
Catatan minor itu menempatkan Qatar di dasar klasemen Grup A Piala Dunia 2022. Mereka juga hanya mencetak satu gol dan kebobolan tujuh.
Tidak Ada Kekecewaan
Pantauan kami di Stadion Al Bayt, tidak ada kekecewaan berlebihan dari pencapaian buruk tim juara Piala Asia edisi terakhir ini.
Beberapa fans yang kami ajak ngobrol mengaku sudah cukup bangga melihat Timnas Qatar bisa bersaing di level dunia.
"Saya pikir Qatar adalah tim baru di Piala Dunia dan harus melawan tim dengan level tinggi. Jadi wajar jika kami selalu kalah," kata Khalid.
"Saya merasa senang walau Qatar tidak meraih satu poin pun. Selanjutnya kami ingin buktikan bisa sukses menjadi tuan rumah," lanjutnya.
Sudah Maksimal
Fans Timnas Qatar lainnya, Gamal merasa kecewa dengan tersingkirnya tim pujaan. Apalagi menurutnya tim telah bersiap secara maksimal menuju Piala Dunia, termasuk melakukan TC di Spanyol.
Meskipun begitu, buat Gamal, Ismail Mohamad dan kawan-kawam sudah menunjukkan usaha maksimal.
"Saya kira Qatar sudah tampil maksimal. Saya tahu sebagai tuan rumah dan tersingkir secepat ini sedikit mengecewakan," Gamal menuturkan.
"Tapi saya dan teman-teman saya sudah cukup senang mereka bisa menghadapi tim-tim berkelas dunia," tambahnya.
Tuan Rumah Terburuk
Liputan Khusus Piala Dunia 2022
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026