Bola.com, Jakarta - Sedih membayangkan perasaan para pemain Tunisia saat memenangi duel pada matchday 3 Piala Dunia 2022 Grup D, Rabu (30/11/2022) malam WIB. Meski menang menghadapi Prancis, mereka gagal lolos ke fase 16 besar.
Prancis menurunkan pemain cadangan pada laga tersebut. Hanya Aurelien Tchouameni saja pemain reguler yang kembali dimainkan pada laga menghadapi Tunisia.
Hal ini dimanfaatkan betul oleh Tunisia yang butuh kemenangan guna melangkahkan kakinya di fase 16 besar Piala Dunia 2022. Harapan itu muncul pada babak kedua, tepatnya menit 58', kala Wahbi Khazri membobol gawang kiper pelapis Prancis, Steve Mandanda.
Namun sayang, dua menit kemudian, Australia yang menghadapi Denmark pada laga lainnya sukses mencetak gol. Dua menit saja Tunisia merasakan tiket 16 besar Piala Dunia 2022, seketika lenyap pascagol yang dicetak Australia.
Catatan apa saja yang bisa dipetik dari laga Prancis vs Tunisia? Berikut ini beberapa di antaranya:
Tunisia Jadi Tim Pertama yang Mengalahkan Prancis di Piala Dunia Sejak 2014
Tunisia adalah tim pertama yang mengalahkan Prancis dalam pertandingan Piala Dunia sejak Jerman di perempat final 2014.
Tapi kemenangan Piala Dunia pertama mereka melawan negara Eropa, yang notabene sang juara bertahan, masih belum cukup untuk melangkahkan kaki mereka ke fase 16 besar.
Griezmann Catatkan 70 Pertandingan Tanpa Putus buat Prancis
Antoine Griezmann kini telah memainkan 70 pertandingan berturut-turut untuk Prancis tanpa melewatkan satu pun pertandingan. Menghadapi Tunisia, pemain Atletico Madrid itu turun sebagai pemain pengganti.
Respek Wahbi Khazri!
Wahbi Khazri adalah pemain Afrika pertama dalam sejarah Piala Dunia yang mencetak gol dalam tiga laga berturut-turut.
Tak cuma itu saja, dia juga terlibat langsung dalam lima gol terakhir Tunisia di Piala Dunia (3 gol, 2 assist).
Liputan Khusus Piala Dunia 2022
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026