Bola.com, Jakarta - Jadwal lengkap 16 besar Piala Dunia 2022 segera bergulir. Sebanyak 16 besar tim terbaik dari babak penyisihan akan saling jegal untuk memperebutkan tiket ke perempat final.
Setiap grup meloloskan dua tim ke babak 16 besar. Selanjutnya tim yang menjadi juara grup akan bersua dengan runner up grup lain.
Juara grup A berjumpa runner up Grup B, sedangkan runner up Grup A berjibaku melawan juara Grup B. Begitu seterusnya hingga Grup G dan H.
Argentina dan Belanda sudah memastikan langkah ke perempat final. Malam ini ada dua tiket 8 besar yang akan diperebutkan, Prancis melawan Polandia, sedangkan Inggris akan berjibaku melawan Senegal.
Pertarungan babak 16 besar akan dimulai pada Sabtu (3/12/2022), tepatnya pukul 22.00 WIB. Selanjutnya akan digelar laga-laga lain di babak 16 besar hingga Rabu (7/12/2022).
Jadi, mau tahu jadwal lengkap babak 16 besar Piala Dunia 2022? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tim yang Lolos ke Babak 16 besar Piala Dunia 2022
- Prancis (juara Grup D)
- Brasil (juara Gup H)
- Portugal (juara grup H)
- Belanda (juara Grup A)
- Senegal (runner up Grup A)
- Inggris (juara Grup B)
- Amerika Serikat (runner up Grup B)
- Australia (runner up Grup D)
- Argentina (juara Grup C)
- Polandia (runner up Grup C)
- Maroko (juara Grup F)
- Kroasia (runner up Grup F)
- Jepang (juara Grup E)
- Spanyol (runner up Grup E)
- Korea Selatan (runner up Grup H)
- Swiss (runner up Grup G)
Jadwal Pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2022
Sabtu, 3 Desember 2022
- Belanda Vs Amerika Serikat (3-1)
Minggu, 4 Desember 2022
- Argentina Vs Australia (2-1)
- 22.00 WIB: Prancis Vs Polandia (SCTV, Indosiar, Vidio, Nex Parabola, dan Champions TV)
Senin, 5 Desember 2022
- 02.00 WIB: Inggris Vs Senegal (SCTV, Indosiar, Vidio, Nex Parabola, dan Champions TV)
- 22.00 WIB: Jepang Vs Kroasia (SCTV, Indosiar, Vidio, Nex Parabola, dan Champions TV)
Jadwal Pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2022
Selasa, 6 Desember 2022
- 02.00 WIB: Brasil Vs Korea Selatan (SCTV, Indosiar, Vidio, Nex Parabola, dan Champions TV)
- 22.00 WIB: Maroko Vs Spanyol (SCTV, Indosiar, Vidio, Nex Parabola, dan Champions TV)
Rabu, 7 Desember 2022
- 02.00 WIB: Portugal Vs Swiss (SCTV, Indosiar, Vidio, Nex Parabola, dan Champions TV)
Nikmati Sajian Piala Dunia 2022
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Akun Bola Malaysia Puji Timnas Indonesia usai Bungkam Arab Saudi 2-0: Bisa Lolos Piala Dunia!