Corniche merupakan kawasan destinai wisata yang membentang sejauh 7 kilometer di sepanjang Teluk Doha, di ibu kota Qatar, Doha. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)
Corniche menjadi salah satu spot favorit warga Qatar dan turis untuk menghabiskan akhir pekan. Terlebih lagi di saat Qatar menjadi tuan rumah ajang Piala Dunia 2022. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)
Ribuan orang terpantau mengunjungi Corniche dari pagi hingga malam hari sepanjang gelaran Piala Dunia 2022. Corniche sendiri yang menjadi surganya para pejalan kaki mampu menampung setidaknya 70 ribu orang. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)
Selama event Piala Dunia 2022, Corniche yang dipenuhi berbagai taman di dalamnya dijadikan wahana untuk bersantai dan berfoto-foto oleh para pengunjung. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)
Terlebih saat malam hari selama event Piala Dunia 2022, kawasan Corniche juga dipakai sebagai arena nonton bareng yang disediakan khusus di area FIFA Fan Festival. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)
Ribuan orang dari berbagai belahan dunia berbaur untuk sekedar berfoto-foto atau pun menyaksikan tanyang langsung pertandingan Piala Dunia 2022 melalui beberapa layar raksasa. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)
Selain itu, suasana malam Corniche juga makin lengkap dengan sajian musik live dari para musisi lokal yang mampu menghibur ribuan penonton. (Bola.com/Ade Yusuf Satria)