Reaksi Netizen Setelah Korea Selatan Jungkalkan Portugal dan Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2022: World Cup Paling Plot Twist!

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 03 Des 2022, 00:59 WIB
Selebrasi pemain timnas Korea Selatan usai Kim Young-gwon (tengah) menjebol gawang Portugal dalam pertandingan grup H Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Education City Stadium, Qatar, Jumat (2/12/2022). (AP Photo/Francisco Seco)

Bola.com, Jakarta - Korea Selatan full senyum! Tim berjulukan Taeguk Warriors secara dramatis lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 setelah mempermalukan Portugal 2-1 dalam matchday terakhir fase Grup H Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Jumat (12/2/2022) malam WIB.

Portugal unggul lebih dahulu pada menit ke-5 lewat aksi Ricardo Horta. 

Advertisement

Korea membalas lewat aksi Kim Young-gwon pada menit ke-27. Gol Korea ini berawal dari blunder tak sengaja Cristiano Ronaldo. Punggung Cristiano Ronaldo mengenai bola hasil tendangan sudut Son Heung-min.

Bola pantulan dari punggung Ronaldo malah mengarah ke mulut gawang Diogo Costa dan langsung disambar Kim Young-gwon. Skor pun menjadi 1-1 dan bertahan hingga babak pertama berakhir.

Babak kedua, Korea membuat kejutan pada injury time. Pada menit ke-90, Hwang Hee-chan membuyarkan Portugal pada menit ke-90 setelah berhasil merangksek ke kotak penalti.

Menerima umpan Son Heung-min, Hwang Hee-chan sukses menjebol gawang Diogo Costa.

Portugal yang sudah lolos sejak matchday kedua dipastikan menjadi juara grup. Sementara, Korea Selatan yang sama-sama meraih empat poin dengan Uruguay, mengamankan posisi 16 besar Piala Dunia 2022, karena unggul produktivitas.

2 dari 8 halaman

Konichiwa! Anyeonghaseyo!

3 dari 8 halaman

Tutorial Timnas Indonesia U-19

4 dari 8 halaman

Piala Dunia Paling Plot Twist!

5 dari 8 halaman

Dipantau Langsung!

6 dari 8 halaman

Goyang STY Dulu

7 dari 8 halaman

Satu Seneng, Satu Nangis

8 dari 8 halaman

Jangan Lupa Makasih buat Bang Dodo

Berita Terkait