Bola.com, Jakarta - Ucapan Cristiano Ronaldo bisa terwujud mengenai peluang Arsenal menjuarai Liga Inggris. Lebih dari itu, ia berpeluang untuk berseragam The Gunners.
Di tempat terpisah, cedera lutut Gabriel Jesus bisa menjadi masalah besar bagi Arsenal. Striker itu dipaksa keluar karena cedera saat Brasil kalah 1-0 dari Kamerun dan tidak akan bermain lagi di Piala Dunia 2022 untuk Timnas Brasil.
Kabar buruk tak berhenti sampai di situ. Setelah awalnya diprediksi absen sekira empat pekan, menurut sporttv, Jesus terancam menepi tiga bulan dan tidak kembali hingga setidaknya Maret.
Gabriel Jesus kemungkinan besar baru bisa merumput setidaknya awal Maret. Ia akan melewatkan banyak pertandingan Arsenal di Liga Inggris, termasuk duel-duel penting menghadapi West Ham, Tottenham, dan Manchester United.
Butuh Striker
Sekarang, dengan pembukaan jendela transfer Januari kurang dari sebulan, beberapa penggemar Gunners akan bertanya-tanya apakah Edu akan mencari striker untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Gabriel Jesus. Dengan Eddie Nketiah satu-satunya striker senior lainnya di klub, lini depan Arsenal tentu kurang tajam.
Salah satu nama yang bisa dipertimbangkan adalah Cristiano Ronaldo. Superstar Portugal itu meninggalkan Manchester United dan sekarang menjadi agen bebas.
Belakangan muncul gosip kalau Folarin Balogun, striker muda yang tengah dipinjamkan ke Stade Reims, bakal dipanggil kembali.
Ucapan Ronaldo Terwujud?
Tentu masih hangat di ingatan pencinta Liga Inggris ketika Cristiano Ronaldo blak-blakan di acara televisi bersama Piers Morgan. Ia mengatakan akan senang melihat Arsenal juara.
Dengan cederanya Gabriel Jesus, melihat Ronaldo berseragam Arsenal bisa saja terwujud. Apalagi The Gunners bermain di Liga Champions, kompetisi yang jadi habitat sang megabintang asal Portugal tersebut.
"Saya harap begitu. Manchester pertama, dan jika tidak, Arsenal adalah tim yang ingin saya lihat bermain."
"Saya suka tim ini. Saya suka pelatihnya. Saya pikir mereka memiliki tim yang bagus. Dan jika Manchester United tidak memenangkan Premier League, saya akan senang jika Arsenal melakukannya."