Piala Dunia 2022: Kabar Bagus buat Inggris, Kylian Mbappe Menghilang dari Sesi Latihan Prancis

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 07 Des 2022, 10:00 WIB
Kylian Mbappe menjadi pemain Prancis pertama yang mencetak lebih dari empat gol di dua edisi Piala Dunia. Mbappe mencetak dua gol kemenangan The Blues atas Polandia 3-1 di Al Thumama Stadium, Doha, Minggu (4/12/2022). (AP/Luca Bruno)

Bola.com, Jakarta - Kabar bagus didapat Inggris jelang pertandingan perempat final Piala Dunia 2022 melawan Prancis, Minggu (11/12/2022) dini hari WIB. Kylian Mbappe dilaporkan 'menghilang' dari sesi latihan.

Kylian Mbappe merupakan top scorer sementara Piala Dunia 2022 dan akan jadi ancaman utama buat Inggris pada perempat final nanti.

Advertisement

Dinukil dari The Sun, Kylian Mbappe cuma latihan ringan dan singkat. Bahkan, striker andalan Timnas Prancis itu tak terlihat lagi batang hidungnya pada sesi latihan Selasa malam di Stadion Al Sadd SC, Doha.

Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) belum memberikan keterangan mengenai hal tersebut. Tapi TalkSPORT mengklaim kalau Kylian Mbappe dalam kondisi baik-baik saja.

 

2 dari 4 halaman

Cedera Engkel Kambuh?

Kylian Mbappe. Striker Timnas Prancis berusia 23 tahun ini mencetak brace di Piala Dunia 2022 pada laga matchday kedua di Grup D menghadapi Denmark (26/11/2022). Pada laga yang dimenangi Prancis 2-1 tersebut, Kylian Mbappe mencetak dua golnya pada menit ke-61 dan 86. Sementara pada matchday pertama menghadapi Australia (22/11/2022) saat Prancis menang 4-1 atas Australia, ia menyumbang 1 gol dan 1 assist, yang membuatnya memimpin daftar top skor sementara dengan raihan 3 gol bersama pemain Ekuador, Enner Valencia. (AP/Martin Meissner)

Perlu diketahui, Kylian Mbappe mengeluhkan kondisi engkelnya beberapa hari jelang laga perdana Piala Dunia 2022. Situasi itu sempat membuat pelatih Didier Deschamps ketar-ketir karena ia sudah kehilangan Karim Benzema yang cedera.

Menariknya, Mbappe tetap tampil cemerlang sejak fase grup hingga kini Prancis melewati fase 16 besar Piala Dunia 2022.

Saat menghadapi Polandia, di mana Prancis menang 3-1 dan menyegel tiket ke perempat final, Mbappe bahkan mencetak dua gol dan tampil selama 90 menit.

 

3 dari 4 halaman

Siap Secara Fisik dan Mental

Bomber Timnas Prancis, Kylian Mbappe dan Olivier Giroud berselebrasi melawan Polandia pada 16 besar Piala Dunia 2022 di Al Thumama Stadium, Doha, Minggu (4/12/2022). (AP/Ebrahim Noroozi)

Seusai pertandingan melawan Polandia, Kylian Mbappe menegaskan bahwa ia selalu berupaya berada dalam kondisi fisik dan mental yang prima.

"Tentu Piala Dunia adalah obsesi bagi saya. Ini adalah kompetisi impian saya," kata Mbappe.

"Saya membangun musim ini untuk menghadapi Piala Dunia 2022, agar siap secara fisik dan mental," ujar Mbappe lagi.

Sumber: The Sun

4 dari 4 halaman

Berita Terkait