Bola.com, Solo - Stadion Jatidiri, Semarang akan menjadi arena duel big match Persib Bandung vs Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2022/2023, Sabtu (9/12/2022) sore pukul 15.00 WIB.
Duel dua tim di BRI Liga 1 2022/2023 ini tentunya akan menjadi daya tarik tersendiri. Sebab, ini menjadi kali pertama bagi Luis Milla beradu strategi dengan Aji Santoso yang kenyang pengalaman menangani tim di tanah air.
Bicara pengalaman sebagai pelatih di Indonesia, tentu Luis Milla kalah oleh Aji Santoso. Maklum pelatih Persib asal Spanyol ini baru kali pertama menjadi arsitek klub Liga 1 Indonesia.
Tren Positif Luis Milla
Luis Milla hanya pernah menjadi pelatih Timnas Indonesia pada periode 2017 hingga 2018. Selebihnya, pelatih berusia 56 tahun ini lebih banyak menangani tim di negaranya, Spanyol.
Mantan pemain Real Madrid dan Barcelona ini sempat menjadi pelatih Timnas Spanyol dari usia 19 hingga usia 23 tahun. Ia pun sempat menjadi arsitek tim Al Jazira (2013), Lugo (2015-2016), dan Zaragoza (2016).
Sempat menganggur selama empat tahun sebagai pelatih. Manajemen Persib Bandung tidak ragu untuk merekrut Luis Milla menggantikan Robert Rene Alberts setelah mendapat tekanan hebat dari bobotoh.
Dalam perjalanannya, Luis Milla cukup berhasil meracik tim berjulukan Maung Bandung itu, di mana sejak ditanganinya Persib belum pernah kalah. Terakhir, menang 3-0 atas Persik Kediri di Stadion Manahan Solo.
Kemenangan atas Persik itu membuat posisi Persib di klasemen sementara BRI Liga 1 ini naik menjadi posisi ke delapan dengan raihan poin 19.
Aji Santoso Menang Pengalaman
Sebaliknya, Aji Santoso tentu memiliki pengalaman tinggi dalam menangani tim di Tanah Air. Pelatih berusia 52 tahun ini mulai memegang tim profesional sebagai pelatih di Persik Kediri pada 2009.
Perjalanannya sebagai pelatih membuat sosok Aji Santoso mendapat kepercayaan sebagai tim yang memiliki suporter besar dan fanatik, yakni Persebaya Surabaya pada 2009.
Kemudian ia pernah menangani tim Perisam Samarinda, Persema Malang, Persebaya 1927, Arema FC, Persela Lamongan, PSIM Yogyakarta, dan kembali dipercaya mengarsiteki Persebaya Surabaya pada 2019 hingga sekarang.
Saat ini posisi Persebaya menempati peringkat ke 10 dengan raihan poin 16. Maka itu pertemuan Persib vs Persebaya ini akan menjadi perang strategi dari kedua juru taktik.
Terlebih, dua-duanya sedang memiliki motivasi tinggi lantaran dilaga sebelumnya meraih hasil positif. Persib menang atas Persik Kediri (3-0) dan Persebaya menang 3-2 lawan Barito Putera.
Mampukah Luis Milla melibas Aji Santoso? Atau sebaliknya? Menarik untuk menantikan duel keduanya di pertandingan BRI Liga 1 ini.
Jadwal Persib Vs Persebaya
Persib Bandung vs Persebaya Surabaya
Stadion: Jatidiri, Semarang
Sabtu, 10 Desember 2022
Kick-off: 15.00 WIB
Live: Indosiar dan Vidio
Baca Juga
Cerita Bayu Eka Sari: Berawal dari Nonton Timnas Indonesia dan Kecopetan di Pakansari, hingga Jadi Asisten Luis Milla
Eks Asisten Luis Milla Kritik Pihak yang Ingin Shin Tae-yong Out: Tahunya Cuma Hasil, Padahal Timnas Indonesia Makin Maju
Luis Milla Komentari Real Madrid tanpa Kross, Cedera Carvajal, dan Performa Mbappe