Bola.com, London - FA Inggris dikabarkan tertarik mempertahankan Gareth Southgate sebagai manajer The Three Lions meski tersingkir dari Piala Dunia 2022.
Pria berusia 52 tahun itu membawa Timnas Inggris ke delapan besar. Inggris gagal ke semifinal setelah kalah 1-2 dari Prancis.
Menurut media Jerman Bild via Mirror, FA telah yakin bahwa Southgate adalah orang yang tepat untuk memimpin tim nasional untuk kualifikasi Euro 2024 dan mereka ingin dia bertahan.
Laporan tersebut menambahkan, Kepala FA, Mark Bullingham, merasa puas dengan performa Inggris di Piala Dunia.
"Gareth dan Steve Holland mempersiapkan tim dengan sangat baik sepanjang turnamen. Para pemain berkomitmen untuk memenangkan trofi dan dipimpin dengan sangat baik oleh Harry Kane," bunyi pernyataan itu.
Pencapaian Southgate
Southgate belum bisa mengakhiri penantian Inggris selama 56 tahun untuk meraih trofi turnamen besar di sepak bola putra, tetapi ia telah mencapai semifinal Piala Dunia 2018 dan final Euro 2020.
Tahun lalu, Southgate menjadi manajer Inggris pertama sejak Alf Ramsey pada 1966 yang memimpin Inggris ke final turnamen besar.
Ketika ditanya tentang masa depannya setelah Inggris tersingkir dari Piala Dunia, Southgate mengakui bahwa dia memiliki pemikiran yang bertentangan.
"Ketika melalui beberapa turnamen terakhir, emosi saya sulit untuk benar-benar dipikirkan dengan baik dalam beberapa turnamen berikutnya," katanya.
Rekor Southgate
Southgate kini telah mengumpulkan rekor 52 kemenangan, 15 seri dan 15 kekalahan dari 82 pertandingan yang bertanggung jawab atas Inggris.
Menurut laporan Bild, Thomas Tuchel adalah kandidat pilihan untuk mengambil alih posisi pelatig kepala jika Southgate pergi.
FA dikatakan bersedia mempertimbangkan kandidat pelatih asing. Brendan Rodgers juga masuk radar.
Berpikir Matang
Southgate benar-benar ingin berpikir matang dalam memutuskan masa depanny.
"Saya ingin membuat keputusan yang tepat karena harus menjadi orang yang tepat untuk pergi lagi, atau orang yang tepat untuk bertahan," katanta.
"Ada banyak hal di kepala saya yang benar-benar bertentangan saat ini, jadi yang ingin saya pastikan, jika itu adalah hal yang tepat untuk dikatakan, adalah saya pasti punya energi untuk melakukan itu."
Sumber: Mirror
Laporan Langsung dari Qatar