Siapa Szymon Marciniak? Wasit Pemimpin Laga Final Piala Dunia 2022 antara Argentina Vs Prancis

oleh Aryo Atmaja diperbarui 16 Des 2022, 11:15 WIB
Wasit Szymon Marciniak (kanan) bersama Lionel Messi saat memimpin pertadingan perempat final Piala Dunia 2022 antara Argentina kontra Australia pada 3 Desember 2022. (AP Photo/Jorge Saenz)

Bola.com, Jakarta - Piala Dunia 2022 memasuki fase akhir atau tinggal menyisakan dua pertandingan lagi. Yaitu partai perebutan tempat ketiga, Sabtu (17/12/2022) malam WIB. dan laga final Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Komite Wasit FIFA telah menetapkan pengadil untuk pertandingan final Piala Dunia 2022 Argentina kontra Prancis yang akan digelar di Lusail Stadium, Minggu (18/12/2022) malam WIB. Dia adalah Szymon Marciniak.

Advertisement

Pemilihan wasit menjadi salah satu sorotan utama di Piala Dunia 2022 kali ini. Tak sedikit pihak yang mengeluhkan keputusan FIFA dan kepemimpinan para wasit di Qatar.

Sebelumnya, Lionel Messi dan Argentina mengecam keputusan FIFA memilih Antonio Mateu Lahoz untuk laga perempat final versus Belanda. Di laga tersebut, Lahoz mengeluarkan total 17 kartu kuning.

Sementara itu, sejumlah tim lain juga merasa dirugikan dengan keputusan wasit. Oleh karena itu, Kepala Komite Wasit FIFA Pierluigi Collina pun sangat hati-hati dalam menentukan siapa yang akan mengadili partai final.

2 dari 5 halaman

Szymon Marciniak di Piala Dunia 2022

Wasit Szymon Marciniak (tengah) saat memimpin pertadingan perempat final Piala Dunia 2022 antara Argentina kontra Australia pada 3 Desember 2022. (AP Photo/Jorge Saenz)

Untuk laga final kali ini, FIFA akhirnya menjatuhkan pilihan kepada Marciniak. Wasit asal Polandia itu tercatat sudah dua kali memimpin pertandingan di Piala Dunia kali ini.

Menariknya, dua laga tersebut melibatkan dua finalis. Setelah memimpin laga Prancis vs Denmark di Grup D, Marciniak kebagian tugas mengadili laga 16 besar Argentina vs Australia.

Collina menilai kinerja Marciniak dalam dua laga tersebut sangat bagus. Alhasil pria 41 tahun itu pun mendapat kepercayaan untuk menjadi pengadil di laga Argentina vs Prancis.

3 dari 5 halaman

Rekam Jejak Szymon Marciniak

Szymon Marciniak (AFP/BORIS HORVAT)

Marciniak sudah mendapat gelar wasit FIFA sejak 2011 silam. Sepanjang kariernya, Marciniak sudah beberapa kali diberi kepercayaan untuk memimpin partai penting.

Di Piala Dunia 2018 silam, Marciniak kebagian dua pertandingan, yakni Argentina vs Islandia dan Jerman vs Swedia. Sebelumnya di Euro 2016, Marciniak mewasiti tiga laga.

Marciniak juga pernah memimpin partai Piala Super Eropa 2018 yang mempertemukan Real Madrid dan Atletico Madrid.

Sementara itu, FIFA memilih wasit perwakilan tuan rumah Qatar, Abdulrahman Al-Jassim untuk memimpin pertandingan perebutan tempat ketiga antara Kroasia versus Maroko, Sabtu (17/12/2022).

4 dari 5 halaman

Jadwal Perebutan Tempat Ketiga dan Final Piala Dunia 2022

Piala Dunia - Argentina Vs Prancis - Duel Tim (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 17 Desember 2022

  • 22:00 WIB - Kroasia Vs Maroko
  • Live: SCTV, Indosiar, Vidio, NEX Parabola

Minggu, 18 Desember 2022

  • 22:00 WIB - Argentina vs Prancis
  • Live: SCTV, Indosiar, Vidio, NEX Parabola

 

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga, published 16/12/2022)

5 dari 5 halaman

Berita Terkait