Jadwal Live Streaming Final Piala Dunia 2022: Argentina Vs Prancis di Vidio, SCTV, Indosiar, dan Nex Parabola

oleh Aryo Atmaja diperbarui 18 Des 2022, 09:08 WIB
Piala Dunia 2022 - Argentina Vs Prancis (Bola.com/Bayu Kurniawan Santoso)

Bola.com, Jakarta - Perhelatan Piala Dunia 2022 akan memasuki fase terakhir yang ditandai dengan duel final antara Argentina kontra Prancis. Duel krusial dan menentukan akan digelar di Lusail Stadium, Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Timnas Argentina melaju ke final Piala Dunia setelah menyingkirkan Kroasia lewat kemenangan telak 3-0 di semifinal. Sementara Prancis melaju ke partai puncak usai mendepak Maroko dua gol tanpa balas.

Advertisement

Kedua tim sama-sama mengoleksi dua gelar Piala Dunia sepanjang sejarah, artinya kemenangan di Al Bayt Stadium nanti akan menambah koleksi trofi di lemari salah satu tim.

Jangan lewatkan keseruan pertandingan sekaligus menjadi saksi siapa pemenang Piala Dunia 2022 antara Argentina versus Prancis yang bisa disaksikan melalui live streaming di Vidio, SCTV, Indosiar, dan Nex Parabola.

2 dari 3 halaman

Catat Jadwal dan Link Live Streaming Final Piala Dunia 2022

Piala Dunia - Argentina Vs Prancis - Duel Tim (Bola.com/Adreanus Titus)

Final Piala Dunia 2022

Argentina Vs Prancis

Minggu, 18 Desember 2022

Venue: Lusail Stadium

Kick-off: 22.00 WIB

Live: Vidio, SCTV, Indosiar, dan Nex Parabola

Link Live Streaming:

  • Vidio: https://www.vidio.com/live/9430-champions-tv-world-cup-1
  • SCTV: https://www.vidio.com/live/204-sctv
  • Nex Parabola: https://www.nexparabola.co.id/piala-dunia
3 dari 3 halaman

Siapa Bakal Happy Ending?

Piala Dunia - Argentina Vs Prancis - Lionel Messi Vs Kylian Mbappe (Bola.com/Adreanus Titus)

Argentina dan Prancis bisa dibilang cukup seimbang. Mereka sama-sama punya kiper tangguh, yakni Emiliano Martinez dan Hugo Lloris yang sangat bisa diandalkan di bawah mistar. Selain pertahanan yang cukup solid, kedua tim juga memiliki serangan yang berbahaya.

Pada edisi sebelumnya, Prancis tak teradang menuju tangga juara. Itu termasuk mengalahkan Argentina 4-3 di babak 16 besar. Kali ini, Prancis kembali bertemu dengan Argentina, tetapi pertemuan ini jauh lebih krusial karena taruhannya adalah trofi Piala Dunia. Prancis ingin kembali menang dan kembali jadi juara.

Namun, bicara ambisi dan motivasi, Argentina pastinya tidak kalah. Saat ini, semangat Messi dan rekan-rekannya bahkan sangat membara. Meski diadang lawan berat bernama Prancis di rintangan terakhir, mereka siap mengeluarkan segala kemampuan demi bisa menerobosnya.

Setelah kegagalan beruntun di final Piala Dunia 2014, Copa America 2015, dan Copa America Centenario 2016, Argentina tak menyerah. Di bawah kepelatihan Lionel Scaloni, ditunjang tim yang lebih solid dan lebih padu, Argentina menjuarai Copa America 2021, dan itu menjadi trofi pertama yang diraih Messi bersama tim senior Argentina.

Setelah itu, Argentina berhadapan dengan Italia, selaku juara Euro 2020, di Finalissima 2022. Messi dan kawan-kawan menang 3-0 serta kembali meraih trofi juara.

Kali ini, meski sempat terjungkal di awal, mereka sudah menginjakkan kaki di final Piala Dunia 2022. Ini adalah kesempatan terakhir Messi untuk juara Piala Dunia bersama Argentina. Siapakah yang bakal happy ending di Qatar?

Berita Terkait