Bola.com, Jakarta - Bomber Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic pantang anggap remeh Kamboja meski di atas kertas Skuad Garuda lebih diunggulkan.
Timnas Indonesia akan bentrok dengan Kamboja pada matchday pertama Grup A Piala AFF 2022. Duel tersebut bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (23/12).
Menurut Spaso, sapaan akrab Ilija Spasojevic, pertandingan pertama dalam sebuah turnamen atau kompetisi selalu tak mudah. Oleh karenanya, Timnas Indonesia harus mewaspadai Kamboja.
"Tentu saja kami sangat respek kepada Timnas kamboja," ujar Ilija Spasojevic.
Yakin Menang
Meski begitu, pemain naturalisasi asal Montenegro ini yakin Timnas Indonesia bisa mengalahkan Kamboja. Sebab, Skuad Garuda punya materi pemain yang bagus dan semakin solid setelah ditempa dalam pemusatan latihan (TC) di Bali sejak 28 November 2022.
"Saya lihat tim sangat kuat. Semua pemain sangat berkualitas. Ada pemain muda, ada pemain berpengalaman. Saya pikir kami sangat kompak. Semua kerja sangat keras, pagi sore-pagi sore setiap hari," tutur pemain Bali United ini.
"Saya optimis kami akan memenangkan pertandingan," imbuh Spaso.
Setelah menjamu Kamboja, Timnas Indonesia akan menantang Brunei Darussalam. Partai tersebut bakal dimainkan di Kuala Lumpur Stadium, Malaysia.
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
23 Desember 2022
- Timnas Indonesia Vs Kamboja
- Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
- Kick-off 16.30 WIB
- Live RCTI
26 Desember 2022
- Brunei Darussalam Vs Timnas Indonesia
- Kuala Lumpur Stadium, Kuala Lumpur
- Kick-off 17.00 WIB
- Live RCTI
29 Desember 2022
- Timnas Indonesia Vs Thailand
- Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
- Kick-off 16.30 WIB
- Live RCTI
2 Januari 2023
- Filipina Vs Timnas Indonesia
- Rizal Memorial Stadium, Manila
- Kick-off 19.30 WIB
- Live RCTI
23 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022
Kiper: Nadeo Argawinata (Bali United), Muhammad Riyandi (Persis Solo), Syahrul Trisna (Persikabo 1973)
Bek: Fachruddin Aryanto (Madura United), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Hansamu Yama (Persija Jakarta), Rizky Ridho (Persebaya Surabaya), Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Edo Febriansyah (RANS Nusantara FC)
Gelandang: Marc Klok (Persib Bandung), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Syahrian Abimanyu (Persija Jakarta), Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Egy Maulana Vikri (Tanpa Klub), Witan Sulaeman (AS Trencin), Saddil Ramdani (Sabah FC), Yakob Sayuri (PSM Makassar), Marselino Ferdinan (Persebaya Surabaya)
Penyerang: Ilija Spasojevic (Bali United), Ramadhan Sananta (PSM Makassar), Muhammad Rafli (Arema FC), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)
Baca Juga