Fachruddin Aryanto Ungkap Target Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 22 Des 2022, 20:20 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan kapten Timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto berfoto saat konferensi pers prematch Piala AFF 2022 antara Indonesia melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (22/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Kapten Timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto, bicara soal target timnya di Piala AFF 2022. Fachruddin berharap, Tim Merah Putih bisa lebih baik dari edisi terakhir.

Timnas Indonesia pada edisi sebelumnya menjadi runner-up Piala AFF. Artinya, pada Piala AFF 2022 merupakan momentum buat skuad Garuda untuk meraih gelar juara.

Advertisement

Fachruddin Aryanto menilai,Timnas Indonesia saat ini tak banyak mengalami perubahan dibandingkan edisi sebelumnya. Justru ada penambahan sejumlah pemain baru dan naturalisasi.

"Dari Piala AFF terakhir, kami memiliki banyak pemain muda. Sekarang ada kombinasi naturalisasi, pemain muda juga sudah banyak pengalaman. Saya harap tahun ini lebih baik," kata Fachruddin Aryanto.

2 dari 5 halaman

Tak Jadi Alasan

Kapten Timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto saat konferensi pers prematch Piala AFF 2022 antara Indonesia melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (22/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Fachruddin Aryanto menilai, persiapan Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022 tak sepenuhnya ideal karena BRI Liga 1 sempat terhenti karena Tragedi Kanjuruhan. Meski demikian, Fachruddin enggan menjadikan hal itu sebagai alasan.

"Tidak ada kompetisi, tidak ideal. Kami merasakan itu. Akan tetapi, kami tidak mau menjadikan itu sebagai alasan. Kami harus berjuang," ucap Fachruddin.

"Keyakinan saya, dan yang lain juga, pemain yang tahun kemarin masih banyak juga yang bermain. Itu jadi nilai lebih buat kami," tegasnya.

3 dari 5 halaman

Percaya Diri

Dari kiri ke kanan: Kapten Timnas Kamboja Visal Soeuy, Pelatih Timnas Kamboja Ryu Hirose, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, Kapten Timnas Indonesia Fachruddin Aryanto berfoto bersama saat konferensi pers prematch Piala AFF 2022 antara Indonesia melawan Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (22/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Fachruddin Aryanto juga menyambut antusias duel pembuka Grup A Piala AFF 2022 melawan Kamboja, Jumat (23/12/2022). Fachruddin menegaskan, Timnas Indonesia siap memberikan yang terbaik dalam laga tersebut.

Tim Garuda akan menjamu Kamboja pada laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Duel ini sangat krusial karena menjadi yang perdana buat Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022.

"Kami sudah TC di Bali, kami geser ke sini. Alhamdulillah semuanya berjalan lancar. Besok kami siap memberikan yang terbaik. Ini laga kandang sehingga tidak ada alasan apapun kami harus siap 100 persen untuk laga itu," ujar Fachruddin Aryanto.

4 dari 5 halaman

Skuad Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022

Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (kiri) dan Ilija Spasojevic ketika berlatih jelang laga Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/12/2022). (Bola.com/Abdul Aziz)

Kiper: Nadeo Argawinata (Bali United), Muhammad Riyandi (Persis Solo), Syahrul Trisna (Persikabo 1973)

Bek: Fachruddin Aryanto (Madura United), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Hansamu Yama (Persija Jakarta), Rizky Ridho (Persebaya Surabaya), Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Edo Febriansyah (RANS Nusantara FC)

Gelandang: Marc Klok (Persib Bandung), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Syahrian Abimanyu (Persija Jakarta), Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Egy Maulana Vikri (Tanpa Klub), Witan Sulaeman (AS Trencin), Saddil Ramdani (Sabah FC), Yakob Sayuri (PSM Makassar), Marselino Ferdinan (Persebaya Surabaya)

Penyerang: Ilija Spasojevic (Bali United), Ramadhan Sananta (PSM Makassar), Muhammad Rafli (Arema FC), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)

5 dari 5 halaman

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2022

Para punggawa Timnas Indonesia berlari mengelilingi lapangan sebelum latihan dimulai di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (20/12/2022). (Bola.com/Abdul Aziz)

23 Desember 2022

  • Timnas Indonesia Vs Kamboja
  • Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
  • Kick-off 16.30 WIB
  • Live RCTI

26 Desember 2022

  • Brunei Darussalam Vs Timnas Indonesia
  • Kuala Lumpur Stadium, Kuala Lumpur
  • Kick-off 17.00 WIB
  • Live RCTI

29 Desember 2022

  • Timnas Indonesia Vs Thailand
  • Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
  • Kick-off 16.30 WIB
  • Live RCTI

2 Januari 2023

  • Filipina Vs Timnas Indonesia
  • Rizal Memorial Stadium, Manila
  • Kick-off 19.30 WIB
  • Live RCTI

Berita Terkait