4 Pemain Muda Calon Tulang Punggung Argentina: Saatnya Mencari Penerus Lionel Messi

oleh Suharno diperbarui 23 Des 2022, 13:30 WIB
Enzo Fernandez. Gelandang bertahan berusia 21 tahun milik Benfica yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik seiring Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 ini kini menjadi incaran banyak klub raksasa Eropa. Pemain yang selalu tampil dalam 7 laga Argentina di Piala Dunia 2022 dengan menyumbang 1 gol dan 1 assist ini diminati Liverpool, MU hingga PSG. Namun tawaran Liverpool senilai 100 juta euro telah ditolak Benfica, sehingga tinggal MU dan PSG yang masih berpeluang memboyongnya di bursa transfer Januari 2023. (AFP/Franck Fife)

Bola.com, Jakarta - Timnas Argentina punya misi berat setelah menyabet trofi Piala Dunia 2022. Superstar mereka, Lionel Messi, suda tak muda lagi, cepat atau lambat akan pensiun. 

Timnas Argentina memiliki tugas berat untuk mempersiapkan generasi penerusnya. Mantan striker Albiceleste, Sergio Aguero, meyakini bakat seperti Lionel Messi bisa muncul lagi di Argentina pada masa mendatang. 

Advertisement

"Pemain seperti Lionel Messi muncul dari waktu ke waktu. Semoga dalam beberapa tahun lagi yang lain akan muncul  kondisi seperti itu. Leo juga muncul setelah Maradona," ujar mantan striker Manchester City ini.

Saat menunggu bakat seperti Maradona hingga Messi muncul lagi di Argentina, Aguero percaya dengan skuad muda negaranya saat ini. "Kami memiliki banyak pemain muda yang mengambil alih dan yang memiliki mentalitas pemenang, karakter dan kemampuan untuk terus bersaing di level tertinggi," sambungnya.

Lalu siapakah para pemain muda yang Aguero maksud bisa meneruskan prestasi Timnas Argentina pada masa mendatang? Langsung simak empat namanya.

 

2 dari 5 halaman

1. Lisandro Martinez

Lisandro Martinez di Piala Dunia 2022. Bek tengah Argentina berusia 24 tahun yang baru memperkuat Manchester United pada awal musim 2022/2023 ini masuk dalam skuad Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar yang menjadi Piala Dunia pertamanya. Menjalani debut Piala Dunianya di Qatar, Lisandro Martinez hanya absen 1 kali pada laga pamungkas fase grup menghadapi Polandia. Besar kemungkinan ia juga akan kembali dimainkan menghadapi Prancis di partai final Piala Dunia 2022. (AP Photo/Thanassis Stavrakis)

Lisandro Martinez bukan bek utama bagi Argentina di Piala Dunia 2022. Dia hanya bermain pada lima laga di Qatar dan gagal tampil saat final melawan Prancis.

Meski demikian, Martinez merupakan calon bek tangguh Albiceleste. Meski masih berusia muda dia sudah mampu menunjukan kualitasnya bersama Manchester United.

 

3 dari 5 halaman

2. Enzo Fernandez

Sementara di kubu Argentina, hanya penendang keempat, Enzo Fernandez yang gagal menaklukkan kiper Belanda, Andries Noppert. (AFP/Albeto Pizzoli)

Nama Enzo Fernandez melambung ketika melesakkan gol cantik saat Argentina menumbangkan Meksiko di laga kedua babak penyisihan grup C. Gelandang berusia 21 tahun ini juga selalu tampil di tujuh laga Argentina di Qatar.

Pemain Benfica ini mampu menjaga ritme permainan Argentina saat melakukan transisi permainan. Faktor tersebut yang membuatnya dinobatkan sebagai pemain muda terbaik di Qatar.

 

4 dari 5 halaman

3. Julian Alvarez

Pemain Argentina, Julian Alvarez (kanan) melakukan selebrasi bersama Lionel Messi setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Kroasia saat laga semifinal Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Selasa (13/12/2022) waktu setempat. (AP Photo/Martin Meissner)

Datang sebagai pemain pelapis bagi Lautaro Martinez di posisi striker Argentina, Alvarez justru mencuri panggung. Pemain Manchester City yang dipinjamkan ke River Plate ini mencetak empat gol.

Jumlah gol itu terbanyak kedua setelah Lionel Messi bagi skuad Argentina di Piala Dunia 2022. Pemain ini selalu bekerja keras dan bisa jadi aset berharga selanjutnya bagi Tim Tango.

 

5 dari 5 halaman

4. Alexis Mac Allister

Alexis Mac Allister. Gelandang asal Argentina berusia 23 tahun ini didatangkan Brighton and Hove Albion pada tengah musim 2018/2019 dari Boca Junors dengan nilai transfer 8 juta euro, enam bulan lebih dahulu dibandingkan kedatangan Graham Potter. Sempat dipinjamkan selama semusim ke Boca Juniors, ia akhirnya ditarik pulang pada tengah musim 2019/2020 dan akhirnya menjadi andalan Graham Potter di lini tengah Brighton. Musim 2022/2023 ini ia telah tampil dalam 11 laga di Liga Inggris dengan torehan 4 gol. Bersama Timnas Argentina ia telah mengoleksi 7 caps sejak melakukan debut pada 6 September 2019. (AFP/Adrian Dennis)

Tugas Lionel Messi untuk mengatur permainan Argentina tampaknya makin mudah berkat kehadiran Mac Allister. Sempat tidak bermain kala Argentina kalah 1-2 dari Arab Saudi, Mac Allister kemudian turut membawa keberhasilan di enam laga selanjutnya kala tampil.

Bintang klub Premier League Brighton & Hove Albion ini mampu memecah konsentrasi pertahanan lawan ketika lawan fokus ke Messi. Sang gelandang juga mencetak gol saat Argentina melawan Polandia di laga terakhir babak penyisihan grup.

Sumber: SportsKeeda

Berita Terkait