Bola.com, Jakarta - RANS Nusantara FC kemungkinan akan berpindah homebase dan ganti nama lagi. Tim berjulukan The Prestige Phoenix itu berpeluang pindah ke Padang.
Chairman RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad berencana untuk membawa Prestige Phoenix dari Bogor ke Padang dan mengubah nama klub menjadi RANS Nusantara Padang.
Bersama Rudy Salim, Raffi Ahmad baru mengakuisisi RANS Nusantara FC pada April 2021. Sejak promosi ke BRI Liga 1 2022/2023, Prestige Phoenix berkandang di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.
Sebelumnya, RANS Nusantara FC memiliki identitas Cilegon United FC yang dibentuk pada November 2012 dan bermain di Stadion Krakatau Steel, Cilegon.
Jika jadi hijrah ke Padang dan menggunakan nama RANS Nusantara Padang, The Poenix diperkirakan bakal bermarkas di Stadion Agus Salim, Padang, yang juga menjadi kandang klub Liga 2, Semen Padang.
Ungkapan Raffi Ahmad
"Untuk saudara-saudara saya, uda dan uni di komunitas Top 100, terima kasih atas dukungannya," ujar Raffi Ahmad dalam video yang beredar di media sosial.
"Kalau memang RANS Nusantara FC didukung, dengan senang hati kami mau ber-homebase di Padang. RANS Nusantara Padang memohon dukungannya jika benar-benar di-support."
"Insyaallah kita agendakan untuk serius menjadikan RANS Nusantara Padang. Insyaallah ini keren banget," jelas pria yang juga pemilik RANS Entertainment itu.
Diduga karena Minim Dukungan
Netizen bereaksi dengan rencana kepindahan RANS Nusantara FC ke Padang. Ada yang menyebut RANS traveling, ada pula yang bilang "namanya juga RANS Nusantara, jadi harus keliling Nusnatara."
Kemungkinan hijrahnya RANS Nusantara FC ke Padang diduga karena minimnya antusiasme masyarakat selama berkandang di Bogor. Maklum, warga Kota Hujan sudah lebih dulu mempunyai tim kebanggaan yaitu Persikabo 1973.
Pada BRI Liga 1, RANS Nusantara FC masih terseok-seok di papan bawah. Armada Rahmad Darmawan itu bertengger di peringkat ke-13 dengan 16 poin dari 17 pertandingan.