Foto: Ini Dia 4 Rekor Pele yang Tak Mampu Dipecahkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo hingga Kini

oleh Hendriyan diperbarui 30 Des 2022, 21:49 WIB
Salah satu legenda sepak bola dunia asal Brasil, Pele baru saja tutup usia pada Kamis (29/12/2022). Semasa aktif bermain sebagai pesepak bola, Pele tercatat telah menorehkan beberapa rekor fenomenal baik di level klub mauupun bersama timnas. Bahkan empat rekor di antaranya sampai saat ini belum mampu dipecahkan oleh pesepak bola manapun, termasuk dua pemain yang dianggap menjadi yang terbaik saat ini, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Berikut catatan keempat rekor tersebut. (AFP/Adrian Dennis)
Di level klub, Pele yang semasa aktif bermain tercatat hanya membela dua klub hingga ia pensiun pada 1977, yaitu Santos dan New York Cosmos, pernah mencetak total 127 gol selama setahun pada 1959, meski tak ada bukti konkret atas raihan tersebut. (AFP)
Jumlah gol terbanyak Lionel Messi dalam setahun adalah 79 gol yang dibuatnya pada tahun 2012 bersama Barcelona. Sementara gol terbanyak yang dicetak Cristiano Ronaldo hanya 59 gol bersama Real Madrid pada tahun 2013. (AFP/Lluis Gene)
Di level timnas, Pele hingga kini masih memegang rekor sebagai pemain paling muda yang berhasil meraih Piala Dunia, yaitu saat menjuarai Piala Dunia pertamanya pada edisi 1958. Saat Brasil megalahkan tuan rumah Swedia di partai final (29/6/1958), Pele baru berusia 17 tahun dan 249 hari. (AFP)
Lionel Messi baru berhasil meraih satu-satunya trofi Piala Dunia bersama Argentina pada edisi 2022 saat La Pulga telah berusia 35 tahun. Sementara Cristiano Ronaldo hingga usianya menginjak 37 tahun sama sekali belum meraih satu pun trofi Piala Dunia. (AFP/Franck Fife)
Pele juga masih memegang rekor sebagai pencetak hattrick termuda di ajang Piala Dunia. Momen itu dibuatnya saat Brasil menang 5-2 atas Prancis pada laga semifinal Piala Dunia 1958 (24/6/1958). Saat itu Pele baru berusia 17 tahun dan 245 hari. (AFP)
Cristiano Ronaldo pernah mencetak satu kali hattrick di ajang Piala Dunia, yaitu pada edisi 2018 di Rusia. Hattrick tersebut dibuatnya saat Portugal bermain imbang 3-3 pada laga pembuka Grup B (15/6/2018) saat ia berusia 33 tahun. Sementara Lionel Messi dalam 5 edisi Piala Dunia yang diikutinya belum mampu mencetak satu pun hattrick. (AFP/Odd Andersen)
Pele juga tercatat sebagai pemain dengan gelar Piala Dunia terbanyak. Ia total meraih 3 trofi Piala Dunia pada edisi 1958, 1962 dan 1970. Lionel Messi baru meraih satu gelar Piala Dunia pada edisi 2022, sementara Cristiano Ronaldo hingga kini masih nirgelar. (AFP/Adrian Dennis)

Berita Terkait