BRI Liga 1: Mulai Dipercaya Jadi Starter di Persib, Kakang Rudianto Mengaku Belum Puas

oleh Muhammad Faqih diperbarui 03 Jan 2023, 13:45 WIB
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto, merupakan satu dari 36 pemain yang mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 pada pekan pertama ini. (dok. PSSI)

Bola.com, Bandung - Bek muda Persib Bandung, Kakang Rudianto, mulai mendapat kepercayaan lebih dari pelatih Luis Milla. Kakang diturunkan dalam dua laga terakhir Persib di BRI Liga 1 2022/2023.

Dua laga tersebut adalah melawan Persita Tangerang pada pekan ke-16 dan Persikabo 1973 pada pekan ke-17.

Advertisement

Dari dua pertandingan tersebut, penampilan pemain berusia 19 tahun itu cukup apik. Dia mampu membuat pertahanan Persib Bandung makin tangguh sehingga sulit ditembus tim lawan.

Meski begitu, Kakang merasa belum puas dengan penampilannya dalam dua pertandingan tersebut. Jebolan Garuda Select itu berambisi ingin lebih baik lagi pada putaran kedua BRI Liga 1 musim ini.

"Evaluasi saya mungkin saya sendiri harus menambah porsi latihan lagi sendiri untuk menjadi lebih kuat lagi," ujar pemain jebolan akademi Persib Bandung itu kepada wartawan.

 

2 dari 4 halaman

Tampil dalam 5 Laga

Kakang Rudianto mulai gabung latihan bersama Persib Bandung, Senin (7/9/2020). (Bola.com/Erwin Snaz)

Selama putaran pertama, Kakang sudah mencatatkan lima penampilan bersama Persib. Pemain kelahiran Cianjur itu sempat absen beberapa kali lantaran memenuhi panggilan Timnas Indonesia U-20 arahan pelatih Shin Tae-yong.

Kakang mengaku senang dengan perfoma Persib Bandung pada putaran pertama ini. Tim Pangeran Biru bahkan mencatatkan sembilan pertandingan tak terkalahkan.

Hasil ini mengantarkan Persib tembus ke papan atas klasemen sementara BRI Liga 1. Tim asuhan Luis Milla tersebut berada di posisi ke lima dengan koleksi 30 poin dari 16 pertandingan.

"Perasaan saya sangat seneng dan dan tentunya itu jadi motivasi bagi saya untuk bisa mendapatkan bermain lebih banyak lagi," katanya.

 

3 dari 4 halaman

Tetap Jaga Kebugaran

Pemain Persib Bandung, Muhammad Bayu Fiqri (kiri) dan Kakang Rudianto saat sesi latihan di Stadion GBLA, Kota Bandung, Selasa (2/3/2021). (Bola.com/Erwin Snaz)

Saat ini, Kakang tengah menikmati libur paruh musim BRI Liga 1. Namun, Kakang bersikap profesional dengan tetap menjaga kondisi kebugarannya.

"Ya intinya harus selalu menjaga kondisi tubuh karena liga masih panjang dan tentu ingin lebih baik di tahun 2023 nanti," terangnya.

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Persib di Bawah Ini:

Berita Terkait