2 Ucapan Shin Tae-yong Melihat Vietnam Belum Kebobolan di Piala AFF 2022: Musuhnya...

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 04 Jan 2023, 21:09 WIB
Timnas Vietnam di Piala AFF 2022. (Mitsubishi Electric Cup).

Bola.com, Jakarta - Vietnam belum pernah kebobolan di Piala AFF 2022. Tim berjulukan Golden Star Warriors itu bermain empat kali di Grup B dan mencetak 12 gol.

Timnas Indonesia akan mencoba menodai rekor Vietnam itu di babak semifinal Piala AFF 2022 yang berformat dua leg pada 6 dan 9 Januari 2023.

Advertisement

Timnas Indonesia bakal lebih dulu menjamu Vietnam dalam leg pertama empat besar Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat pada Jumat (6/1/2023).

Tiga hari berselang alias pada 9 Januari 2023, gantian Timnas Indonesia bertandang ke My Dinh National Stadium, Hanoi untuk menantang Vietnam pada pertemuan kedua semifinal Piala AFF 2022.

2 dari 4 halaman

Paling Superior

Skuad Timnas Vietnam berlatih secara rutin sebelum berlaga di Piala AFF 2022. (Dok. VFF)

Shin Tae-yong menganggap bahwa superioritas Vietnam di Grup B Piala AFF 2022 karena kekuatan Golden Star Warriors di atas lawan-lawannya.

Vietnam menang 6-0 atas Laos, 3-0 melawan Malaysia, 0-0 kontra Vietnam, dan 3-0 kontra Myanmar dalam empat pertandingan Grup B Piala AFF 2022.

"Menurut saya, lawan-lawan Vietnam lemah. Jadi mereka tidak bisa mencetak gol," ujar Shin Tae-yong sebelum latihan Timnas Indonesia di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat pada Rabu (4/1/2023).

3 dari 4 halaman

Tergantung Situasi

Timnas Vietnam di Piala AFF 2022. (Mitsubishi Electric Cup).

"Akan tetapi, tergantung situasi juga. Berbeda-beda pandangannya. Jadi saya melihat memang lini belakang Vietnam juga baik. Tergantung situasi, pasti bisa berbeda-beda," terangnya.

Namun, Timnas Indonesia harus mewaspadai Vietnam. Sebab, Witan Sulaeman dkk. tidak pernah menang atas Golden Star Warriors dalam empat pertemuan terakhir.

Timnas Indonesia dua kali seri dan dua kali kalah ketika berhadapan dengan Vietnam, termasuk dibantai 0-4 pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

4 dari 4 halaman

Jadwal Siaran Langsung

Leg I

Jumat, 6 januari 2023

  • Indonesia Vs Vietnam
  • Stadion Gelora Bung Karno
  • 16.30 WIB (ada kemungkinan berubah menjadi 16.30 WIB)
  • Live: RCTI

Sabtu, 7 Januari 2023

  • Malaysia Vs Thailand
  • Stadion Bukit Jalil
  • 19.30 WIB
  • Live: INews