3 Alasan Olivier Giroud Tak Cocok Buat MU: Sudah Ada Rashford yang Lagi Gacor

oleh Aryo Atmaja diperbarui 05 Jan 2023, 15:00 WIB
Penyerang AC Milan Olivier Giroud berebut bola dengan bek Italia Fiorentina Cristiano Biraghi pada duel pekan ke-15 Serie A 2022/2023 di San Siro, Senin (14/11/2022). AC Milan terpaut delapan angka di belakang Napoli yang menjadi pemuncak. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

Bola.com, Jakarta - Raksasa Premier League, Manchester United (MU) dikabarkan berniat mendatangkan Olivier Giroud dari AC Milan.

MUsejak awal musim ini memang kekurangan asupan penyerang. Mereka belum mendapatkan pengganti Edinson Cavani yang pergi ke Valencia di awal musim ini.

Advertisement

Kemudain stok penyerang mereka makin menipis. Sebab Cristiano Ronaldo juga sudah cabut dari Old Trafford.

Erik Ten Hag, manajer MU, sudah menegakan ia ingin klub mencari striker baru pada Januari 2023 ini. Perekrutan penyerang ini pun tampaknya jadi prioritas utamanya.

Meski demikian, Olivier Giroud dinilai tidak cocok bermain untuk MU. Yuk simak tiga alasannya berikut ini.

2 dari 5 halaman

Sudah Punya Mesin Gol Baru

Tiga gol kemenangan Manchester United atas Bournemouth masing-masing disumbangkan oleh Casemiro, Luke Shaw dan Marcus Rashford. (AP Photo/Dave Thompson)

MU sudah move on dengan perginya Cristiano Ronaldo. Pemain asal Portugal itu sebenarnya digadang-gadang kembali menjadi mesin gol saat comeback bersama MU setelah berkelana di Real Madrid dan Juventus.

Namun ia menjelang tahun 2023 ia mengakhiri kerja sama dan memilih bergabung dengan klub Arab Saudi yaitu Al-Nassr. MU tidak perlu khawatir sebab saat ini mereka justru sering meraih hasil positif.

MU mencatat empat kemenangan beruntun di Liga Inggris dan untuk sementara masuk empat besar teratas klasemen. MU juga sudah punya pemain yang diandalkan mencetak gol, ada pada diri Marcus Rashford dan Antony Martial.

Martial sudah mencetak tiga gol dari delapan penampilan di Liga Inggris musim ini. Sedangkan Rashford menjadi top scorer sementara MU dengan tujuh gol dari 17 penampilan.

3 dari 5 halaman

Lebih Ganas di Italia

Olivier Giroud yang kini berstatus striker AC Milan juga akan menghadapi Chelsea yang merupakan salah satu mantan klubnya di Liga Inggris. (AFP/Filippo Monteforte)

Olivier Giroud telah mencatat 253 penampilan bersama Arsenal, dengan torehan 105 gol dan 41 assist. Kemudian saat berseragam Chelsea, ia tampil sebanyak 119 kali dengan 39 gol dan 14 assist.

Atau rata-rata Giroud ia mencetak 0,38 gol di setiap pertandingan selama berkiprah di Liga Inggris. Lalu bagaimana dengan di Italia?

Giroud digaet Rossoneri pada musim panas 2021/2022 dan langsung mengantarkan timnya meraih scudetto. Bersama AC Milan, Giroud bermain 58 kali dengan catatan 23 gol dan sembilan assist. Atau rata-rata ia mencetak 0,39 gol di setiap pertandingan.

Giroud juga sepertinya lebih nyaman bermain di San Siro ketimbang harus pindah. meski kontraknya bersama AC Milan akan habis akhir musim ini.

4 dari 5 halaman

Sudah Terlalu Tua

Pemain AC Milan Olivier Giroud (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Sampdoria pada pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia di Genova, Italia, 10 September 2022. AC Milan menang dengan skor 2-1 atas Sampdoria. (Tano Pecoraro/LaPresse via AP)

Olivier Giroud saat ini sudah berusia 36 tahun. Dengan usia itu dan harus bermain di kompetisi Liga Inggris yang mengandalkan kecepatan, tampaknya MU perlu mempertimbangkan lagi keinginannya.

Kabar lain, MU bakal lebih memilih sosok penyerang lain sebagai alterntif dan tentu usianya masih relatif lebih muda. Ada tiga sosok striker yang masuk kriteria untuk digaet tim Setan Merah.

Pertama adalah Goncalo Ramos yang mencuri perhatian di Piala Dunia 2022. Dia masih berusia 21 tahun dan mencetak hattrick saat Portugal mengalahkan Swiss 6-1 pada babak 16 besar. Benfica dikabarkan meminta 50 juta euro bagi klub yang menginginkan Ramos.

Kemudian rekan Giroud di AC Milan yang sedang mengkilap, Rafael Leao (23 tahun). Nama lain adalah bomber Juventus, Dusan Vlahovic yang masih berusia 22 tahun dan sedang mencari ketajamannya di Bianconeri.

Sumber: Berbagai sumber

5 dari 5 halaman

Intip Peringkat MU di Liga Inggris Musim Ini

Berita Terkait