Barcelona. Sepanjang tahun 2022 Barcelona berhasil mencetak 31 kemenangan dari total 50 laga di semua ajang domestik maupun Eropa. Klub asuhan Xavi Hernandez tersebut tak berhasil meraih satu trofi pun selama tahun 2022, melanjutkan puasa gelar Barcelona yang ditangani Xavi sejak November 2021. (AFP/Lluis Gene)
Paris Saint-Germain. Sepanjang tahun 2022 Paris Saint-Germain (PSG) berhasil mencetak 33 kemenangan dari total 47 laga di semua ajang domestik maupun Eropa. Jumlah tersebut merupakan akumulasi dari raihan dua pelatih, Mauricio Pochetttino yang dipecat pada akhir musim 2021/2022 dan penggantinya Christophe Galtier yang mulai membesut PSG sejak awal musim 2022/2023. Selama tahun 2022 PSG hanya meraih satu trofi yaitu Piala Super Prancis atau Trophee des Champions 2022. (AFP/Jack Guez)
Real Madrid. Sepanjang tahun 2022 Real Madrid berhasil mencetak 37 kemenangan dari total 53 laga di semua ajang domestik maupun Eropa. Klub asuhan Carlo Ancelotti tersebut berhasil meraih 4 trofi sepanjang tahun 2022, yaitu juara La Liga 2021/2022, juara Supercopa Spanyol 2021/2022, juara Liga Champions 2021/2022 dan juara Piala Super Eropa 2022. (AFP/Paul Ellis)
Manchester City. Serupa dengan Real Madrid, Manchester City sepanjang tahun 2022 juga berhasil mencetak 37 kemenangan dari total 54 laga di semua ajang domestik maupun Eropa. Klub asuhan Pep Guardiola tersebut hanya berhasil meraih satu trofi sepanjang tahun 2022, yaitu juara Premier League 2021/2022. (AFP/Oli Scarff)
Liverpool. Liverpool menjadi klub dengan raihan jumlah kemenangan terbanyak di liga top Eropa selama tahun 2022 dengan mencetak 43 kemenangan dari total 60 laga di semua ajang domestik maupun Eropa. Klub asuhan Jurgen Klopp tersebut berhasil meraih 3 trofi sepanjang tahun 2022, yaitu juara Piala FA 2021/2022, juara EFL Cup 2021/2022 dan juara Community Shield 2022. (AFP/Ben Stansall)