Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia memiliki kesempatan untuk melakukan pembalasan dendam terhadap Vietnam. Tim berjulukan Skuad Garuda itu hanya menginginkan kemenangan saat bertemu The Golden Star Warriors pada semifinal Piala AFF 2023.
Timnas Indonesia lebih dulu menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat pada Jumat (6/1/2023).
Vietnam kerap menjadi mimpi buruk bagi Timnas Indonesia dalam beberapa tahun belakangan. Armada Park Hang-seo itu juga mendominasi rekor pertemuan atas Skuad Garuda.
Dalam empat pertemuan terakhir dengan Vietnam sejak 2016, Timnas Indonesia dua kali kalah 1-3 dan 0-4 serta dua kali imbang 2-2 dan 0-0.
Timnas Indonesia akan kembali diperkuat Jordi Amat untuk menghadapi Vietnam. Bek naturalisasi itu sempat absen akibat akumulasi kartu saat bentrok dengan Filipina dalam matchday terakhir babak penyisihan grup.
Vietnam Percaya Diri
Sementara itu, persiapan Vietnam kurang ideal untuk menantang Timnas Indonesia. Armada Park Hang-seo itu sampai terpaksa membatalkan latihan di lapangan pada Rabu (4/1/2023) akibat cuaca buruk.
Namun, di Grup B Piala AFF 2022, Vietnam sangat berbahaya. Golden Star Warriors berhasil mencetak tiga kemenangan dan sekali imbang. Nguyen Quang Hai dkk. mencatatkan 12 gol dan nihil kebobolan.
Park Hang-seo akan mengandalkan Nguyen Tien Linh untuk menghadapi Timnas Indonesia. Striker berusia 25 tahun itu menjadi pemain tersubur Golden Star Warriors di Piala AFF 2022 dengan perolehan tiga gol.
Duel menarik dan sengit antara Timnas Indonesia dan Vietnam akan tersaji secara langsung di RCTI dan INews, serta bisa dinikmati melalui live streaming dengan mengikuti panduan berikut.
Link Live Streaming
Leg pertama Semifinal Piala AFF 2022
Timnas Indonesia vs Vietnam
Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta
Jumat, 6 Januari 2023
Kick-off: 16.30 WIB
Live: RCTI
Live Streaming: RCTI Plus (https://www.rctiplus.com/tv/rcti)
Prakiraan Susunan Pemain
- Timnas Indonesia (4-3-3): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Jordi Amat, Pratama Arhan; Marc Klok, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan; Egy Maulana Vikri, Dendi Sulistyawan, Witan Sulaeman
- Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)
- Vietnam (3-4-2-1): Dang Van Lam; Do Duy Manh, Nguyen Thanh Chung, Bui Hoang Viet Anh; Ho Tan Tai, Nguyen Quang Hai, Do Hung Dung, Nguyen Van Quyet, Doan Van Hau; Nguyen Tien Linh, Pham Tuan Hai
- Pelatih: Park Hang-seo (Korea Selatan)
Fakta Jelang Pertandingan
- Timnas Indonesia tanpa kemenangan dalam 4 laga terakhirnya melawan Vietnam (M0 S2 K2).
- Timnas Indonesia cuma menang 1 kali dalam 10 laga terakhirnya melawan Vietnam (M1 S6 K3).
- Timnas Indonesia cuma mampu mencetak total 1 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Vietnam.
- Timnas Indonesia tak terkalahkan dalam 8 laga terakhirnya melawan Vietnam di Piala AFF (M3 S5 K0)
- Timnas Indonesia menang 6 kali dan tak terkalahkan dalam 7 laga terakhirnya (M6 S1 K0).
- Timnas Indonesia selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 7 laga terakhirnya.
- Timnas Indonesia selalu kebobolan 1 gol dalam 4 dari 5 laga terakhirnya.
- Vietnam menang 8 kali dan tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya (M8 S2 K0).
- Vietnam selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 dari 9 laga terakhirnya.
- Vietnam mencatatkan 8 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 9 laga terakhirnya.
Hasil, Jadwal, dan Klasemen Piala AFF 2022
Klasemen Grup A
Pos | Tim | M | K | S | Poin dan selisih gol |
---|---|---|---|---|---|
1 | Thailand | 3 | 0 | 1 | 10 (13-2, 11) |
2 | Indonesia | 3 | 0 | 1 | 10 (12-3, 9) |
3 | Kamboja | 2 | 2 | 0 | 6 (10-8, 2) |
4 | Filipina | 1 | 3 | 0 | 3 (8-10, -2) |
5 | Brunei | 0 | 4 | 0 | 0 (2-22, -20) |
Jadwal dan Hasil Pertandingan Grup A
20 Desember 2022:
- Kamboja Vs Filipina (3 - 2)
- Brunei Vs Thailand (0 - 5)
23 Desember 2022:
- Filipina Vs Brunei (5 - 1)
- Indonesia Vs Kamboja (2 - 1)
26 Desember 2022:
- Brunei Vs Indonesia (7 - 0)
- Thailand Vs Filipina (4 - 0)
29 Desember 2022:
- Kamboja Vs Brunei (5 - 1)
- Indonesia Vs Thailand (1 - 1)
2 Januari 2022:
- Thailand Vs Kamboja (3 - 1)
- Filipina Vs Indonesia (1 - 2)
Klasemen Grup B
Pos | Tim | M | K | S | Poin dan Selisih Gol |
---|---|---|---|---|---|
1 | Vietnam | 3 | 0 | 1 | 10 (12-0, 12) |
2 | Malaysia | 3 | 1 | 0 | 9 (10-4, 6) |
3 | Singapura | 2 | 1 | 1 | 7 (6-6, 0) |
4 | Myanmar | 0 | 3 | 1 | 1 (4-9, -5) |
5 | Laos | 0 | 3 | 1 | 1 (2-15, -13) |
Jadwal dan Hasil Pertandingan Grup B
Rabu, 21 Desember 2022
- Myanmar Vs Malaysia (0 - 1)
- Laos Vs Vietnam (0 - 6)
Sabtu, 24 Desember 2022:
- Singapura Vs Myanmar (3 - 2)
- Malaysia Vs Laos (5 - 0)
Selasa, 27 Desember 2022:
- Laos Vs Singapura (0 - 2)
- Vietnam Vs Malaysia (3 - 0)
Jumat, 30 Desember 2022:
- Myanmar Vs Laos (2 - 2)
- Singapura Vs Vietnam (0 - 0)
Selasa, 3 Januari 2023:
- Vietnam Vs Myanmar (3 - 0)
- Malaysia Vs Singapura (4 - 1)
Baca Juga
Piala AFF 2024: Timnas Vietnam TC Intensif 10 Hari di Korsel, Jajal Klub K League 1 dan 2
Media Vietnam Sebut Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Menakutkan: Ada Pemain Diaspora, Tetap Lebih Kuat daripada The Golden Star
Vietnam Mengalami Kendala untuk Mendaftarkan Rafaelson ke Skuad untuk Berlaga di Piala AFF 2024