Starting XI Bintang Liga Inggris Hasil Bisnis Transfer Januari: Coutinho yang Dulu, Mesin Uang Liverpool

oleh Suharno diperbarui 08 Jan 2023, 14:30 WIB
Premier League - ilustrasi Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Tim-tim Liga Inggris biasanya kerap melakukan pembelian secara panik pada jendela transfer bulan Januari. Para pemain yang didatangkan bertugas untuk menambal lini yang bolong karena pemain cedera atau hengkang.

Berbeda dengan jendela transfer di awal musim, di mana pemain bakal diberi waktu beradaptasi dengan gaya permainan tim pada laga pra musim. Untuk jendela transfer bulan Januari, pemain harus dituntut cepat beradaptasi.

Advertisement

Hal ini yang membuat, para pemain yang datang di pertengahan kompetisi tidak bisa menunjukan permainan terbaiknya. Pasalnya para pemain harus dituntut langsung menyatu dengan tim barunya.

Namun klub seperti Liverpool, Manchester United dan Chelsea dalam catatannya, bisa menambah pemain brilian di bulan Januari. Pemain ini bisa mengubah nasib dan permainan klub tersebut menjadi positif.

Berikut starting XI pemain brilian yang didatangkan klub Liga Inggris di bursa transfer bulan Januari. Starting XI ini dalam formasi 4-3-3.

2 dari 12 halaman

GK: Martin Dubravka

Martin Dubravka. Kiper Slovakia berusia 33 tahun ini menjadi pemain pinjaman terbaru Manchester United pada musim 2022/2023 ini. Ia didatangkan dari Newcastle United dengan biaya peminjaman sebesar 2,31 juta euro untuk menjadi pelapis bagi David De Gea. Martin Dubravka kehilangan posisinya sebagai kiper utama The Magpies usai kedatangan Nick Pope dari Burnley yang timnya terdegradasi dan harus bermain di Championship di musim 2022/2023. (manutd.com)

Dubravka bergabung dengan Newcastle United pada kesepakatan pinjaman awal pada Januari 2018. Pemain asal Slovakia ini tampil cemerlang dan dipermanenkan hingga mendapatkan penghargaan Player of the Season klub pada 2019-20.

 

3 dari 12 halaman

RB: Branislav Ivanovic

Branislav Ivanovic. Eks bek kanan berusia 38 tahun yang belum lama pensiun pada Juli 2021 bersama West Bromwich Albion ini tercatat sebagai pemain asal Serbia dengan raihan gol terbanyak keempat di Premier League Liga Inggris hingga kini. Total ia mencetak 22 gol dan 23 assist bersama Chelsea dari total 261 laga selama hampir 10 musim sejak pertengahan 2007/2008 hingga pertengahan 2016/2017. Sebelum memutuskan pensiun ia sempat membela West Bromwich Albion selama satu musim pada 2020/2021 dan tampil 13 kali tanpa mencetak satu gol pun. (AFP/Ian Kington)

Meskipun memulai karir Chelsea dengan lambat setelah tiba dari Lokomotiv Moscow pada Januari 2008, Ivanovic segera menjadi sosok penting bagi The Blues. Selama sembilan tahun di Stamford Bridge, ia membuat 377 penampilan, memenangkan sembilan penghargaan utama.

 

4 dari 12 halaman

CB: Virgil van Dijk

Performa apik Virgil van Dijk dipertegas dengan catatan bahwa ia tidak melakukan satu pun pelanggaran pada pertandingan tersebut. (AP/Antonio Calanni)

Liverpool harus menunggu hingga Januari 2018 untuk mendatangkan bek Southampton ini dengan nilai transfer 75 juta pound. Pemain berusia 29 membantu tim Jurgen Klopp memenangkan Liga Champions pada 2019 dan Liga Premier pada 2020.

5 dari 12 halaman

CB: Nemanja Vidic

Nemanja Vidic sering dikatakan sebagai pembelian terbaik Sir Alex Ferguson. Ia ditebus dari Spartak Moscow seharga tujuh juta pounds pada bursa transfer musim dingin 2006. Bersama Rio Ferdinand, Vidic memainkan peran penting dalam kesuksesan MU selama bertahun-tahun. (AFP/Ian Kington)

Saat pindah ke Manchester United dari Spartak Moskow dengan biaya 7 juta pound pada Januari 2006, tidak banyak yang mengenal pemain ini. Dia segera membuktikan dirinya sebagai salah satu bek hebat United saat berduet dengan Rio Ferdinand.

6 dari 12 halaman

LB: Patrice Evra

Patrice Evra - Bek asal Prancis ini merupakan legenda Manchester United. Patrice Evra mencatatkan 379 penampilan dan membantu Manchester United meraih 14 titel juara. (AFP/Andrew Yates)

Datang bersama Vidic, Evra mengawali masa sulit beradaptasi dengan sepak bola Inggris. Namun mantan pemain Timnas Prancis itu membungkam keraguan semua orang dan membalikkan keadaan dengan permainan cemerlangnya.

7 dari 12 halaman

CM: Nemanja Matic

Nemanja Matic. Gelandang bertahan Serbia beruia 34 tahun yang baru bergabung dengan AS Roma pada awal musim 2022/2023 ini sebelumnya pernah membela Chelsea selama 3,5 musim setelah didatangkan dari Benfica pada tengah musim 2013/2014 dengan nilai transfer 25 juta euro. Bertahan hingga akhir musim 2016/2017 ia total tampil dalam 151 laga di semua ajang dengan torehan 7 gol dan 9 assist. Sebelumnya ia juga pernah begabung denngan Chelsea selama satu musim pada 2009/2010 setelah didatangkan dari MFK Kosice namun hanya bermain amat minim dalam 2 laga saja. (AFP/Oli Scarff)

Tiga tahun setelah membiarkan Matic pergi ke Benfica, Chelsea akhirnya membuatnya kembali ke Stamford Bridge pada Januari 2014. Pemain Serbia itu memenangkan Piala Liga dan dua gelar Liga Inggris sebelum pindah ke Manchester United pada 2017.

 

8 dari 12 halaman

CM: Philippe Coutinho

Gelandang Liverpool, Philippe Coutinho, berusaha melewati gelandang Burnley, Joey Barton. Pada laga ini Liverpool turun memakai skema 4-3-3 sementara Burnley menggunakan formasi 4-4-2. (AFP/Paul Ellis)

Liverpool hanya mengeluarkan 8,5 juta pound pada Januari 2013 saat merekrut Coutinho. Namun lima tahun berselang, Barcelona membelinya dengan harga tinggi yakni 142 juta pound.

9 dari 12 halaman

CM: Bruno Fernandes

Manchester United - Bruno Fernandes (Bola.com/Adreanus Titus)

Fernandes ke Manchester United dengan nilai transfer 47 juta pound pada Januari 2020. Dia langsung memberikan dampak instan dan kini telah mencetak 28 gol serta 17 assist dari 53 laganya bersama Setan Merah.

 

10 dari 12 halaman

RW: Luis Suarez

Luis Suarez. Striker Uruguay yang baru saja bergabung dengan Nacional di awal musim 2022/2023 ini tercatat pernah mencetak 3 kali hattrick bersama Liverpool di Liga Inggris pada musim 2013/2014. Ketajamannya dengan mencetak 31 gol pada musim tersebut nyaris membawa Liverpool meraih gelar Liga Inggris. (AFP/Glyn Kirk)

Liverpool menebus kesalahan menyia-nyiakan 35 juta pound saat merekrut Andy Carroll pada Januari 2011, karena secara bersamaan mendapat Luis Suarez. Suarez bahkan menjadi top skor saat mencetak 31 gol dari 33 laga di Liga Inggris musim 2013/14.

 

11 dari 12 halaman

ST: Edin Dzeko

Edin Dzeko. Striker Bosnia berusia 36 tahun yang sejak musim 2021/2022 memperkuat Inter Milan ini menjadi pemain Bosnia tersukses di liga top Eropa dengan menjuarai dua liga berbeda, yaitu Liga Jerman dan Liga Inggris. Liga Jerman dijuarainya saat memperkuat Wolfsburg bersama Zvjezdan Misimovic pada musim 2008/2009. Sementara gelar Liga Inggris dirahnya bersama Manchester City sebanyak 2 kali pada musim 2011/2012 dan 2013/2014. (AFP/Andrew Yates)

Dzeko datang dari Wolfsburg ke Manchester City dengan harga 27 juta pound pada Januari 2011. Meskipun sering digunakan dari bangku cadangan, ia total mencetak 72 gol dalam 189 penampilan di semua kompetisi untuk City, termasuk satu golnya melawan QPR membuat City juara Liga Inggris 2011/2012.

 

12 dari 12 halaman

LW: Luis Diaz

Luis Diaz. Sayap kiri Kolombia berusia 25 tahun yang telah membela Liverpool sejak tengah musim 2021/2022 ini menjadi pembelian termahal kedua The Reds pada bursa transfer musim dingin sepanjang sejarah. Ia didatangkan dari FC Porto pada bursa transfer musim dingin 2021/2022 dengan nilai transfer 47 juta euro atau kini setara Rp782 miliar. (AFP/Oli Scarff)

Pemain Kolombia itu tiba di Merseyside setahun yang lalu, memperkuat skuad Jurgen Klopp yang berusaha mengejar empat trofi. Diaz begitu cemerlang meski The Reds mendapat dua dari empat trofi yang diincar serta kehilangan gelar Liga Champions dan Liga Inggris musim lalu.

Sumber: PlanetFootball

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

Berita Terkait