Kiprah Timnas Malaysia di Piala AFF 2022: Inkonsisten di Awal, Kini Berpeluang Lolos ke Final

oleh Radifa Arsa diperbarui 10 Jan 2023, 10:30 WIB
Pelatih Tan Cheng Hoe menegaskan, Malaysia akan bermain agresif demi mengalahkan Timnas Indonesia agar bisa melaju ke babak semifinal Piala AFF 2020. (dok.FAM)

Bola.com, Jakarta - Timnas Malaysia menjadi salah satu kontestan Piala AFF 2022 yang memperlihatkan peningkatan performa. Kiprah mereka di awal memang tak terlalu istimewa, tapi kini mulai membuka asa lolos ke final.

Yang terbaru, peluang Timnas Malaysia untuk ke babak final Piala AFF 2022 semakin terbuka. Sebab, mereka sukses menang tipis dengan skor 1-0 saat menjamu Thailand pada laga leg pertama.

Advertisement

Kemenangan yang diraih di Stadion Nasional Bukit Jalil, Sabtu (7/1/2023), ini jadi modal berharga untuk bertandang ke markas Thailand pada laga leg kedua yang akan digelar pada Senin (10/1/2023).

Jika menilik ulang kiprah skuad Harimau Malaya di turnamen ini, mereka sebetulnya memperlihatkan start yang kurang meyakinkan di awal. Namun, perlahan demi perlahan, tim asuhan Kim Pan-gon mulai menjaga asa untuk melaju ke partai puncak.

2 dari 5 halaman

Inkonsisten di Penyisihan Grup

Penyerang Timnas Darren Lok (kuning) berduel di udara dengan kiper dan pemain belakang Timnas Thailand dalam laga semifinal leg pertama Piala AFF 2022, Sabtu (7/1/2023) di Stadion Bukit Jalil. (Dok. FA Malaysia)

Malaysia memang memperlihatkan penampilan yang inkonsisten ketika bersaing di fase penyisihan Grup B Piala AFF 2022.

Setelah menang tipis 1-0 atas Myanmar, mereka berhasil pesta gol ke gawang Laos dengan skor 5-0. Namun, secara mengejutkan, Malaysia dihajar Vietnam tiga gol tanpa balas pada laga ketiga.

Itulah sebabnya, tiket untuk lolos ke final harus diperjuangkan Safawi Rasid dan kawan-kawan hingga pertandingan terakhir Grup B Piala AFF 2022.

Beruntungnya, mereka tampil superior ketika berjumpa Singapura di laga pamungkas. Duel ini sukses diamankan dengan skor yang cukup telak, yakni 4-1.

Dengan catatan ini, Timnas Malaysia menjadi satu-satunya semifinalis Piala AFF 2022 yang pernah meraih kekalahan.

3 dari 5 halaman

Kejutkan Thailand

Winger Timnas Malaysia, Faisal Halim merayakan gol layaknya Cristiano Ronaldo usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada laga semifinal leg pertama Piala AFF 2022, Sabtu (7/1/2023) di Stadion Bukit Jalil. (Dok. FA Malaysia)

Menghadapi laga leg pertama fase semifinal Piala AFF 2022, Timnas Malaysia yang di atas kertas kurang diunggulkan ketimbang Thailand memang bisa menghadirkan kejutan.

Sebab, meskipun berjuang meladeni dominasi Gajah Perang sejak menit awal, mereka mampu mengagetkan tim tamu dengan mencetak gol cepat pada menit ke-11 via sepakan Faisal Halim.

Ini menjadi satu-satunya tembakan tepat sasaran yang bisa dihasilkan Harimau Malaya sepanjang laga. Sebab, Thailand memang tampil sangat dominan, baik dari segi penguasaan bola maupun penciptaan peluang.

Namun, anak asuh Alexandre Polking memang harus dibuat mati kutu. Pertahanan solid yang dikawal oleh Dominic Tan dan kolega bisa membendung gempuran serangan Timnas Thailand sepanjang pertandingan.

4 dari 5 halaman

Catatan Impresif Faisal Halim

Salah satu pemain Timnas Malaysia yang sejauh ini memperlihatkan penampilan yang cukup istimewa ialah Faisal Halim. Penyerang sayap berusia 25 tahun ini patut mendapat apresiasi khusus.

Sebab, Faisal Halim sejauh ini sudah berhasil mencetak empat gol untuk Harimau Malaya. Jumlah ini hanya terpaut satu gol dari Teerasil Dangda yang masih berada di puncak daftar top skor.

Dari empat gol itu, dua di antaranya memang bernilai penting. Sebab, Faisal Halim sudah dua kali menjadi pencetak gol tunggal untuk membawa timnya meraih kemenangan.

Gol pertama tercipta ketika ia membantu Harimau Malaya menang tipis 1-0 atas Myanmar, sedangkan satu lainnya saat menggulung Thailand dengan skor serupa pada laga leg pertama semifinal.

Selebrasi winger Timnas Malaysia, Faisal Halim usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022, Sabtu (7/1/2023) (Dok. AFF Mitsubishi Electric Cup 2022)

Salah satu pemain Timnas Malaysia yang sejauh ini memperlihatkan penampilan yang cukup istimewa ialah Faisal Halim. Penyerang sayap berusia 25 tahun ini patut mendapat apresiasi khusus.

Sebab, Faisal Halim sejauh ini sudah berhasil mencetak empat gol untuk Harimau Malaya. Jumlah ini hanya terpaut satu gol dari Teerasil Dangda yang masih berada di puncak daftar top skor.

Dari empat gol itu, dua di antaranya memang bernilai penting. Sebab, Faisal Halim sudah dua kali menjadi pencetak gol tunggal untuk membawa timnya meraih kemenangan.

Gol pertama tercipta ketika ia membantu Harimau Malaya menang tipis 1-0 atas Myanmar, sedangkan satu lainnya saat menggulung Thailand dengan skor serupa pada laga leg pertama semifinal.

5 dari 5 halaman

Jadwal Semifinal Piala AFF 2022

Gelandang naturalisasi Timnas Malaysia, Lee Tuck mencoba melewati gelandang Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022, Sabtu (7/1/2023) malam WIB di Stadion Bukit Jalil. (Dok. FA Malaysia)

Leg Kedua Semifinal Piala AFF 2022

  • Thailand Vs Malaysia
  • Selasa, 10 Januari
  • Kick-off: 19.30 WIB
  • Venue: Thammasat Stadium

Berita Terkait