BRI Liga 1: Pelatih Persib Luis Milla Menilai Persija Tak Akan Bermain Bertahan

oleh Erwin Snaz diperbarui 10 Jan 2023, 21:02 WIB
Para pemain Persija Jakarta merayakan gol ketiga ke gawang Dewa United yang dicetak Abdulla Yusuf Helal (kiri) melalui eksekusi penalti dalam laga pekan ke-16 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Selasa (20/12/2022) malam WIB. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung Luis Milla enggan berpikiran bahwa Persija Jakarta akan bermain lebih bertahan seperti yang dilakukan tim Persikabo 1973.

Seperti diketahui Persib mampu ditahan imbang 1-1 oleh Persikabo 1973 pada Sabtu, 24 Desember 2022 pada putaran pertama lalu di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.

Advertisement

Pelatih Persib asal Spanyol itu menegaskan tetap fokus untuk mempersiapkan pasukannya pada pertandingan nanti yang akan digelar di Stadion GBLA, Kota Bandung, Rabu (11/1/2023) sore.

Jika Persija Jakarta menang, mereka berkesempatan untuk memuncaki klasemen BRI Liga 1 2022/2023.

 

2 dari 5 halaman

Tim Besar

Pemain Persib Bandung, Dedi Kusnandar (tengah) bersitegang dengan kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa dalam laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Luis Milla menuturkan, Persija Jakarta adalah tim besar di BRI Liga 1 dan merasa kalau lawannya nanti bakal bermain dengan pola bertahan sekalipun bermain di kandang Persib Bandung.

"Saya rasa Persija adalah tim yang besar dan dihuni pemain-pemain dengan nama besar. Saya tidak berpikiran bahwa mereka dengan pemain berkualitas di lini depan akan fokus bermain bertahan," jelas Luis Milla, Selasa (10/1/2023) di Bandung.

"Jadi saya tidak berpikiran Persija bermain bertahan. Mereka punya pemain yang sangat bagus di sektor penyerangan," lanjut pelatih Persib asal Spanyol ini.

 

3 dari 5 halaman

Bermain dengan Identitas

Gelandang Persija, Hanno Behrens melakukan selebrasi dengan Michael Krmencik setelah mencetak gol ke gawang RANS Nusantara pada laga pekan kelima BRI Liga 1 2022/2023, Sabtu (20/8/2022) di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat (Dok. Persija Jakarta)

Walau demikian, bermain dengan bertahan diakui Luis Milla kemungkinan bisa saja terjadi, akan tetapi pelatih berusia 56 tahun ini menegaskan tidak tahu apa yang dipikirkan oleh pelatih Persija nanti.

"Yang pasti kami akan bermain dengan identitas kami, dengan gaya kami, dan tetap menaruh respek untuk Persija karena mereka mempunyai pemain yang bagus, tim yang bagus," kata Milla.

"Tapi kami harus bermain dengan gaya kami, dengan bekerja keras dan berjuang untuk memenangkan pertandingan. Itu rencananya. Kami ingin bermain dengan berani dan ingin memberikan hiburan untuk penonton," tambah Milla.

 

4 dari 5 halaman

Ingin Bobotoh Bangga

Eks pelatih Timnas Indonesia ini menyatakan sangat ingin membuat para Bobotoh merasa senang terhadap tim Persib yang didukungnya. Apalagi, bermain di kandang sendiri dan lawan Persija yang selama ini terkenal sebagai el-clasico nya Indonesia.

"Kami ingin para Bobotoh merasa bangga atas pemain mereka dan membuat pemain juga merasa percaya diri," tegas Milla sambil mengakhiri.

5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2022/2023

Berita Terkait