Kubu STY Stay Beberkan Alasan Mengapa Shin Tae-yong Tetap Layak di Timnas Indonesia

oleh Ana Dewi diperbarui 12 Jan 2023, 15:45 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan instruksi ke pemainnya saat latihan resmi menjelang laga semifinal Piala AFF 2022 melawan Vietnam yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (05/01/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Yogyakarta - Kapten PSIM Yogyakarta, Aditya Putra Dewa menilai Shin Tae-yong masih layak untuk dipertahankan di Timnas Indonesia meski gagal di Piala AFF 2022. Menurut dia PSSI tidak perlu terburu-buru memecat arsitek asal Korea Selatan tersebut.

Seperti diketahui, kekalahan 0-2 atas Vietnam di semifinal membuat asa Indonesia lolos ke final kandas. Pasalnya di leg pertama, Indonesia cuma mampu bermain imbang 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Advertisement

Atas kegagalan itu kinerja Shin Tae-yong menjadi sorotan berbagai pihak. Ada yang meminta pelatih berusia 52 tahun tersebut untuk segera dipecat PSSI, namun adapula yang berharap Shin Tae-yong dipertahankan.

2 dari 5 halaman

Tidak Ideal, Persiapan Mepet

Para pemain Timnas Indonesia berbaris sebelum dimulainya laga leg pertama babak semifinal Piala AFF 2022 menghadapi Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (6/1/2023) sore WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Nah, Aditya Putra Dewa termasuk yang menginginkan agar Shin Tae-yong stay. Alasannya?

"Kalau saya ini sebenarnya bukan salah dari pelatih dan pemain. Kita harus jujur persiapan kita sangat minim serta ditambah sebelum persiapan Piala AFF, kompetisi kita ada jeda tanpa bertanding kurang lebih dua bulan," ujar Aditya Putra Dewa kepada Bola.com Kamis (12/1/2023).

"Jadi kita harus akui bahwa secara persiapan dan mental kita tidak siap untuk turnamen ini. Apalagi mayoritas pemain yang dibawa kan bermain di Liga 1. Timnas juga hanya bisa pemusatan latihan sebentar saat itu," sambungnya.

3 dari 5 halaman

Cukup Baik

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melakukan protes keras kepada wasit dalam laga melawan Thailand di ajang Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Shin Tae-yong dipercaya menukangi Timnas Indonesia pada Desember 2019. Menurut Aditya Putra Dewa, kedatangan mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu membawa banyak perubahan bagi skuad Garuda.

Secara perlahan Timnas Indonesia menunjukkan progres yang positif. Selama tiga tahun lebih membesut Timnas, Shin Tae-yong telah mencatat beberapa prestasi membanggakan.

4 dari 5 halaman

Piala Asia dan Peringkat FIFA

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadapi Thailand dalam laga matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 menghadapi Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022) sore WIB. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Salah satunya pelatih kelahiran Yeongdeok, Gyeongbuk, Korea Selatan itu berhasil membawa skuad Garuda menembus Piala Asia untuk kali pertama sejak 2007. Juga mengantarkan Indonesia naik drastis ke ranking 151 dunia, dari yang sebelumnya 175.

"Saya rasa sebenarnya Shin Tae-yong sudah sangat baik dengan program-programnya. Buktinya kita bisa lolos Piala Asia level senior dan level U-23," kata mantan pemain PSS Sleman itu.

"Jadi menurut saya semua itu proses ya dan dalam proses tentunya butuh waktu yang tidak sebentar. Seandainya dipecat, belum tentu Timnas Indonesia langsung bisa nyetel sama pelatih baru. Dan tidak jaminan juga langsung juara," lanjut Aditya Putra.

 

5 dari 5 halaman

Bisa Lebih Baik

Ekspresi kemarahan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong terhadap pelatih Thailand, Alexandre Polking dalam laga matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022) sore WIB. (Bola.com/Abdul Aziz)

Timnas Indonesia sudah ditunggu sejumlah agenda krusial di tahun ini. Di antaranya Piala Dunia U-20 2023, Piala Asia U-20 2023, dan Piala Asia 2023. Selain itu, agenda FIFA Matchday juga menanti pada September, Oktober, dan November 2023.

Karena itu, Aditya Putra Dewa sangat berharap Timnas Indonesia cepat move on dari kegagalan di Piala AFF 2022. Pemain berusia 32 tahun itu ingin semua ajang di 2023 bisa dilalui dengan hasil manis.

"Saatnya fokus untuk event selanjutnya karena sangat padat ya di tahun 2023 dan semoga coach Shin bisa tetap memimpin skuad Garuda di semua ajang yang diikuti," harap dia

"Apapun itu semoga sepak bola kita terkhusus kompetisi kita, bisa kembali normal dan sepak bola kita bisa berjaya," pungkasnya.

 

Berita Terkait