Yamaha Launching Motor untuk MotoGP 2023 pada 17 Januari, Tempatnya di Jakarta Guys

oleh Hendry Wibowo diperbarui 13 Jan 2023, 17:30 WIB
Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo. (AFP/Toshifumi Kitamura)

Bola.com, Jakarta - Tim pabrikan Mosnter Yamaha bakal jadi tim pertama yang mengikuti MotoGP 2023 bakal memperkenalkan skuad.

Monster Yamaha bakal membuka selubung motor YZR-M1 pada tanggal 17 Januari.

Advertisement

Menariknya menurut situs Crash.net, Monster Yamaha yang akan diperkuat Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, tim ini memilih Jakarta sebagai tempat launching.

Menurut sumber sama, launching Monster Yamaha berbarengan dengan 3S Dealer Meeting yang digagas Yamaha Indonesia.

Fabio Quartararo sendiri merupakan juara dunia MotoGP 2021. Sementara Franco Morbidelli adalah salah satu anak didik Valentino Rossi yang kini sudah mentas di MotoGP.  

2 dari 3 halaman

Bukan Kali Pertama

Pembalap Yamaha, Franco Morbidelli. (Ahmad Fadali / AFP)

Monster Yamaha bukan kali pertama ini saja melakukan launching motor jelang musim baru di Jakarta.

Jelang MotoGP 2019, Yamaha turut memperkenalkan motor baru di Jakarta.

Bedanya kala itu, tim berlambang garpu tala masih diperkuat Maverick Vinales dan Valentino Rossi.

Kini komposisi pembalap tim ini sudah 100 persen berubah lantaran lineup diisi Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.

3 dari 3 halaman

Jadwal Launching

  • 17 Januari: Monster Energy Yamaha
  • 21 Januari: Gresini Racing MotoGP
  • 23 Januari: Ducati Lenovo
  • 25 Januari: Prima Pramac Racing
  • 26 Januari: Red Bull KTM Factory Racing
  • 25 Februari: Repsol Honda Team
  • 4 Maret: Tech3 GASGAS Factory Racing
  • 10 Maret: Aprilia Racing
  • 16 Maret: RNF MotoGP Team

Belum Tentukan Tanggal 

  • LCR Honda
  • Mooney VR46 Racing Team

 

Berita Terkait