Juara Malaysia Open 2023, Fajar / Rian Langsung Tancap Gas ke India

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 16 Jan 2023, 12:00 WIB
Selebrasi ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto setelah membekuk wakil China dalam babak final Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (15/1/2023). Fajar/Rian sukses mengalahkan Liang Wei Keng/Wang Chang dan menyabet gelar juara pertama mereka di turnamen bulu tangkis level Super 1000. (AFP/Mohd Rasfan)

Bola.com, Kuala Lumpur - Ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mencetak sejarah untuk pertama kalinya meraih gelar di level super 1000.

Fajar/Rian juara Malaysia Open 2023 setelah mengalahkan pasangan China, Liang Weikeng/Wang Chang 21-18, 18-21, 21-13 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (15/1/2023).

Advertisement

"Senang, alhamdulillah awal tahun 2023 ini bisa mendapat gelar juara pertama di Super 1000. Sangat bersyukur, semoga ke depan bisa lebih baik," kata Fajar.

2 dari 2 halaman

Langsung Tancap Gas

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Muhammad Rian Ardianto (kanan) berusaha membalikkan shuttlekok dari pasangan China dalam babak final Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (15/1/2023). Fajar/Rian pun berhasil menang dan meraih titel juara Malaysia Open 2023 dengan kemenangan 21-18, 18-21, 21-13. (AP Photo/Kien Huo)

 

Titel Malaysia Open 2023 juga menjadi gelar perdana Fajar/Rian pada tahun 2023. Ini juga trofi perdana bagi FajRi semenjak menduduki peringkat satu dunia.

"Kami selalu ingin jadi yang terbaik, berpikiran positif terus dan melakukan yang terbaik serta fokus di setiap pertandingan," lanjut Fajar.

 

Setelah Malaysia Open, Fajar/Rian langsung beranjak ke India Open 2023. Mereka hanya punya waktu singkat untuk beristirahat.