Bola.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI, Erick Thohir didoakan oleh anak muda, influencer, hingga coach Justinus Lhaksana untuk menjadi Ketua PSSI.
Gerakan anak muda untuk mendorong berbagai inisiatif transformasi di masyarakat, B.E.D.A menggelar deklarasi dukungan untuk Erick Thohir di GIOI Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu (1/18/2023) siang WIB.
B.E.D.A adalah akronim dari Beda, Enerjik, Dahsyat, dan Amanah yang diprakarsai oleh Tsamara Amany dan Pangeran Siahaan.
Selain Tsamara Amany dan Pangeran Siahaan, turut hadir coach Justin yang pernah menjadi pelatih Timnas Futsal Indonesia, artis Uya Kuya, presenter Jerry Arvino, influencer Apip Xavi, hingga Tiktokers Rian Fahardhi.
Punya Nyali
Rian Fahardhi juga dikenal sebagai Presiden Gen Z yang kerap menyuarakan kritik, pandangan, hingga pendapatnya melalui media sosial.
Di sela-sela kegiatan, pembawa acara mempersilakan pemuka agama untuk membacakan doa demi kelancaran Erick Thohir terpilih sebagai Ketua PSSI.
"Kita doakan Erick Thohir bisa memimpin PSSI. Saya yakin beliau punya nyali untuk mengubah sepak bola Indonesia," kata Ustaz Shibhabudin.
"Semoga Pak Erick Thohir bisa mengumandangkan Indonesia Raya di final Piala Asia dan Piala Dunia. Kita doakan beliau dimudahkan oleh Allah SWT," ungkapnya.
Kandidat Terbaik
Erick Thohir akan bersaing dengan empat calon lainnya untuk memperebutkan kursi PSSI 1 pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI.
KLB PSSI bakal digelar pada 16 Februari 2023 untuk mencari satu Ketua, dua Wakil Ketua, dan 12 anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk menggantikan kepemimpinan Mochamad Iriawan.
"Kami dari B.E.D.A merasa bahwa calon yang terbaik untuk memimpin sepak bola Indonesia kedepan adalah Bapak Erick Thohir. Kenapa? Karena sudah saatnya sepak bola di urus oleh orang yang mengerti industri olarhaga dan punya pengalaman mengurus sepak bola," ungkap Pangeran Siahaan.
"Juga punya pengalaman mengurus berbagai kegiatan olahraga level nasional dan internasional dan tentunya pengalaman menajerial yang baik," tuturnya.
Punya Banyak Keunggulan
Sementara, Tsamara Amany memaparkan berbagai kelebihan Erick Thohir yang tidak dimiliki oleh calon Ketua PSSI lainnya, termasuk mempunyai nyali untuk melakukan bersih-bersih.
"Kami merasa untuk PSSI tidak ada yang lebih baik dari Pak Erick Thohir. Ada beberapa alasan mengapa Pak Erick adalah orang yang terbaik yang bisa membawa perubahan untuk sepak bola kita ke depan," jelas Tsamara Amany.
"Pertama, Pak Erick ini punya nyali sebagaimana yang beliau katakan, orang semua bisa mengatakan orang punya nyali berkali-kali, orang semua bisa mengatakan untuk perubahan sepak bola Indonesia, tapi belum tentu mereka berani melakukan."
"Kalau saya bagaimana melihat kinerja seseorang, saya selalu melihat rekam jejaknya, apa yang orang ini pernah lakukan, benar tidak orang ini bernyali. B.E.D.A melihat juga, ketika Pak Erick memimpin BUMN, Pak Erick baru masuk itu hal pertama ini lakukan bersih-bersih BUMN beliau mengganti struktur di BUMN degan orang-orang profesional," ucapnya.
Sepak Bola Indonesia Berkembang
Sebelumnya, calon Ketua PSSI, Erick Thohir tidak sepakat dengan penilaian bahwa sepak bola Indonesia jalan di tempat. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu ingin memajukan PSSI.
Erick Thohir baru saja mendaftar sebagai Calon Ketua PSSI pada Minggu (15/1/2023) di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta Pusat. Erick Thohir disebutkan didorong oleh sekitar 60 pemilik suara untuk maju ke bursa pencalonan Ketua PSSI dan diprediksi dapat menang mutlak.
"Banyak yang bilang ke saya, sepak bola kita jalan di tempat. Saya kurang sepakat," ujar Erick Thohir di GBK Arena, Minggu (15/1/2023).
"Sepak bola kita juga berkembang. Tapi, perkembangan negara lain jauh lebih cepat. Ini yang ingin saya kejar," jelasnya.
Baca Juga
Double Date, Erick Thohir dan Istri Kunjungi Vakansi Maarten Paes dan Luna Bijl di Bali: Dengarkan Cerita Melihat Berbagai Budaya Indonesia
Brisbane Roar Tak Lepas Rafael Struick ke Timnas Indonesia untuk Penyisihan Grup Piala AFF 2024, Baru Bisa jika Masuk Semifinal
Erick Thohir Konfirmasi Maarten Paes Tidak Main di Piala AFF 2024, Pasang Target Juara