BRI Liga 1: PSIS Resmi Rekrut 2 Bek Muda, Satu di Antaranya Keturunan Indonesia-Jerman

oleh Radifa Arsa diperbarui 19 Jan 2023, 20:00 WIB
PSIS Semarang resmi mendatangkan bek muda berusia 20 tahun, Brandon Scheunemann, yang sebelumnya sempat bermain untuk tim Elite Pro Academy (EPA) PSIS dan Persis Solo. (DOK PSIS)

Bola.com, Semarang - Upaya PSIS Semarang untuk menambah komposisi pemainnya pada bursa paruh musim kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 belum berakhir. Yang terbaru, mereka kembali mendatangkan dua pemain tambahan.

Dua nama terbaru yang direkrut oleh PSIS Semarang kali ini semuanya berposisi sebagai pemain bertahan. Mereka adalah Brandon Scheunemann dan Fathul Ihsan.

Advertisement

Sebagai informasi, Brandon merupakan bek tengah yang sebelumnya berstatus sebagai jebolan tim Elite Pro Academy (EPA) PSIS Semarang. Sebelum direkrut Mahesa Jenar, ia sempat bermain bersama tim EPA Persis Solo.

Sementara itu, Ihsan sebelumnya berstatus sebagai penggawa klub kasta kedua Kalteng Putra. Ia juga sempat bermain di Liga 3 bersama Persiku Kudus.

2 dari 5 halaman

Perkuat Sektor Pertahanan

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi. (Dok PSIS Semarang)

Chief Executive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, menyebut bahwa kebijakan manajemen untuk merekrut dua pemain ini merupakan upaya memperkokoh sektor pertahanan.

Sebelumnya, Mahesa Jenar memang sudah memantau kualitas dua pemain muda ini. Untuk Ikhsan, misalnya, bek berusia 20 tahun ini sempat menjalani masa uji coba alias trial selama satu bulan.

“Brandon dan Ihsan kami datangkan setelah melalui proses pemantauan. Untuk Brandon, kami sudah tahu sejak ia membela EPA PSIS. Sementara itu, Ihsan sudah melaksanakan trial selama kurang lebih satu bulan,” kata Yoyok, Kamis (19/1/2023).

 

3 dari 5 halaman

Postur Tubuh yang Ideal

Yoyok mengatakan, dua pemain muda ini memang punya potensi besar untuk menjadi amunisi baru Mahesa Jenar di sektor pertahanan. Sebab, keduanya memiliki postur yang ideal.

Brandon, misalnya, pemain berusia 17 tahun ini tinggi badannya mencapai 186 cm. Dia juga merupakan anak kandung dari pelatih keturunan Indonesia-Jerman, Timo Scheunemann. Sementara itu, Ihsan posturnya menyentuh 183 cm.

“Kami berharap, mereka mampu menunjukkan kualitasnya dan membuktikan bahwa mereka memang layak menjadi bagian dari PSIS Semarang,” katanya.

“Secara postur tubuh, mereka sebetulnya juga oke untuk bermain sebagai pemain belakang,” imbuh anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI tersebut.

 

4 dari 5 halaman

Lengkapi Daftar Amunisi Baru

Bek anyar PSIS Semarang, Ryo Fujii, saat berduel udara dengan pemain asing RANS Nusantara FC, Makan Konate, pada laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (16/1/2023). (DOK PSIS)

Dengan bergabungnya dua nama ini, PSIS Semarang kini telah melengkapi daftar nama pemain barunya pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1.

Sebelumnya, di sektor pertahanan, mereka sudah berhasil mendatangkan Meru Kimura (RANS Nusantara FC) dan Bayu Fiqri (Persib Bandung).

Selain itu, ada pula kiper jebolan Timnas Indonesia U-20, Muhammad Adi Satryo, lalu dua gelandang baru, M Luthfi Kamal serta Ryo Fujii.

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait