2 Alasan AS Roma Tidak Khawatir Kehilangan Nicolo Zaniolo pada Bursa Transfer Bulan Januari 2023: Ada Andil Jose Mourinho

oleh Hendry Wibowo diperbarui 20 Jan 2023, 18:30 WIB
Pemain AS Roma, Nicolo Zaniolo. (AFP/Filippo Monteforte)

Bola.com, Jakarta - Pakar transfer Fabrizio Romano sudah bersabda bahwa AS Roma bersedia melepas Nicolo Zaniolo pada bursa transfer bulan Januari 2023.

Pernyataan Fabrizio Romano turut dikonfirmasi beberapa media Italia, di antaranya La Gazzetta dello Sport.

Advertisement

Pertanyaan pun muncul apa alasan AS Roma berani menjual seorang pemain bintang saat musim 2022/2023 masuk pertengahan musim?

Apalagi Nicolo Zaniolo merupakan pahlawan AS Roma ketika juara Conference League musim lalu. Dia mencetak gol semata wayang ke gawang Feyenoord. 

Ada dua alasan yang membuat manajemen rival sekota Lazio ini berniat melepas Nicolo Zaniolo pada Januari 2023. Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya.

2 dari 6 halaman

Faktor Kontrak

Bintang AS Roma, Nicolo Zaniolo merayakan gol yang ia cetak ke gawang Hellas Verona, Selasa (1/11/2022) dini hari WIB. (Paola Garbuio/LaPresse via AP)

Salah satu alasan AS Roma berani melepas Nicolo Zaniolo pada Januari 2023 adalah faktor kontrak. Sang pemain bakal habis kontrak pada pertengahan tahun 2024.

Masalahnya negosiasi perpanjangan kontrak bersama pemain jebolan akademi Inter Milan itu mandek hingga saat ini.

Alhasil manajemen AS Roma berpikir menjual Nicolo Zaniolo pada Januari 2023 lebih ideal ketimbang menunggu musim ini berakhir.

AS Roma meminta mahar 40 juta euro. Nilai tersebut diperkirakan bakal menurun setengahnya jika Zaniolo baru dilepas pada bursa transfer musim panas 2023.

3 dari 6 halaman

Faktor Taktik

Pemain Lazio Danilo Cataldi (kiri) berebut bola dengan pemain AS Roma Nicolo Zaniolo pada pertandingan sepak bola Liga Italia di Stadion Olimpiade Roma, Italia, 6 November 2022. (AP Photo/Gregorio Borgia)

Alasan kedua ada faktor taktik. Tentu karena alasan ini, dipastikan ada andil Jose Mourinho. Dia tampaknya sudah punya opsi AS Roma tanpa Nicolo Zaniolo.

Ada 2-3 pemain di AS Roma saat ini yang bisa memainkan peran Nicolo Zaniolo. Nama pertama Lorenzo Pellegrini.

Dia sudah dicoba bermain bareng Paulo Dybala dan Tammy Abraham saat AS Roma mengalahkan Fiorentina di Coppa Italia. Hasilnya sangat fantastis.

Mourinho tak perlu khawatir pos gelandang yang biasa diisi Lorenzo Pellegrini bakal melemah. Karena kondisi Georginio Wijnaldum pasca cedera sudah makin baik.

Nama kedua yaitu rekrutan anyar Ola Solbakken. Jika Zaniolo hengkang, Jose Mourinho bisa memberikan menit bermain lebih banyak kepada Solbakken.

 

4 dari 6 halaman

Dipantau Tottenham

Liga Inggris bisa menjadi tujuan selanjutnya bagi Nicolo Zaniolo. Fabrizio Romano menyebut Tottenham Hotspur sudah memahami kondisi AS Roma dengan Zaniolo.

"Tottenham Hotspur paham betul dengan situasi itu," katanya.

Lebih lanjut, Romano menyebut AS Roma enggan menerima tawaran peminjaman. Mereka hanya mau melepas pemain berusia 23 tahun itu dengan status permanen.

"AS Roma menginginkan 40 juta euro untuk biaya transfer, tanpa adanya kesepakatan peminjaman," tandasnya.

5 dari 6 halaman

Tampil Biasa Saja

Nicolo Zaniolo tampil biasa saja bersama AS Roma pada musim ini. Eks pemain Inter Milan itu hanya bisa mencetak dua gol dan tiga assist dari 17 laga bersama AS Roma.

Zaniolo pernah mengalami cedera parah pada lututnya beberapa musim lalu. Cedera itu tampak menghambat karier pemain yang pernah merasakan atmosfer akademi pemain muda Genoa ini.

Kondisi itu yang membuat Zaniolo tak melulu menjadi pilihan utama bagi Jose Mourinho di AS Roma.

6 dari 6 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait