Hasil Lengkap dan Klasemen Sementara BRI Liga 1 2022 / 2023

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 21 Jan 2023, 22:30 WIB
Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1_Alternatif (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Berikut ini hasil lengkap BRI Liga 1 2022/2023 yang digelar pada Sabtu (21/1/2023).

PSIS Semarang melanjutkan tren positif di bawah pelatih sementara, M. Ridwan. Kali ini mereka menekuk tamunya, Arema FC di Stadion Jatidiri.

Advertisement

Gol tunggal Riyan Ardiansyah di menit 81 sudah cukup membuat PSIS meraih tiga poin. Sementara bagi Arema, ini jadi kekalahan ketiga beruntun di BRI Liga 1 2022/2023.

Padahal dari segi permainan, Arema menguasai ball possesion. Tapi PSIS memperagakan serangan cepat yang lebih tajam.

Tambahan tiga poin bagi PSIS membuat poin mereka menyamai Arema. Yakni 26 poin dan ada di papan tengah.

2 dari 5 halaman

PSS Raih Tiga Poin

Liga 1 - PSS Sleman Vs RANS Nusantara (Bola.com/Adreanus Titus)

PSS Sleman berhasil meraih kemenangan meyakinkan saat menjamu RANS Nusantara FC dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Sabtu (21/1/2023) malam WIB. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman itu berakhir dengan skor 2-0 untuk Elang Jawa.

Gol pertama PSS Sleman pada laga ini tercipta pada menit ke-33. Pelakunya adalah Yevhen Bokhasvili. Gol ini sangat berarti bagi Bokhasvili, yang menandai kembalinya ia ke pangkuan PSS.

PSS Sleman akhirnya menambah gol pada menit ke-81. Second ball dari Haris Tuharea berhasil disambar Todd Rivaldo Ferre.

PSS Sleman pun menjauh untuk sementara dari papan bawah. Tim asuhan Seto Nurdiyantoro kini menempati posisi ke-14 klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan 19 poin.

Di sisi lain, RANS Nusantara masih tertahan di posisi ke-16. Tim berjulukan Phoenix Prestige itu baru memiliki 16 poin dari 16 pertandingan.

3 dari 5 halaman

Tanpa Gol di Derbi Kalimantan

Sementara pada laga yang lain, Borneo FC Samarinda gagal meraih kemenangan saat menjamu Barito Putera dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Pada laga yang berlangsung, Sabtu (21/1/2023) malam WIB di Stadion Segiri Samarinda itu berakhir imbang 0-0.

Borneo FC Samarinda tampil dominan pada laga ini. Pesut Etam menguasai ball posesion mencapai 67 persen. Sayangnya, efektivitas permainan Borneo dipertanyakan pada laga ini.

Sepanjang laga, hanya ada dua upaya pemain Borneo FC yang tepat sasaran. Satu di antaranya adalah upaya Stefano Lilipaly pada babak pertama yang masih bisa digagalkan kiper Barito Putera, Joko Ribowo.

Hasil imbang ini membuat Borneo FC Samarinda tak beranjak dari posisi keenam klasemen sementara. Andy Harjito dan kolega baru memiliki 33 poin.

Di sisi lain, hasil ini juga tak membuat Barito Putera beranjak dari papan bawah. Laskar Antasari tetap menempati posisi ke-17 dengan 16 poin.

4 dari 5 halaman

Hasil Liga 1 Hari Sabtu 21 Januari 2023

  • PSIS Vs Arema FC 1-0
  • PSS Vs RANS 2-0
  • Borneo Vs Barito Putera 0-0
5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2022/2023