Bola.com, Jakarta - Pembalap Prima Pramac Racing, Johann Zarco, akan mengarungi MotoGP 2023 sebagai tahun ketujuh baginya. Ada target yang diusung rider asal Prancis tersebut.
Satu di antara target Johann Zarco dalah memburu kemenangan perdana di ajang MotoGP. Ia sangat berharap impiannya itu terwujud musim ini.
Zarco yang merupakan juara dunia Moto2 2015 dan 2016, menjalani debut MotoGP pada 2017. Ia pun sudah membela 4 dari 5 pabrikan peserta MotoGP, yakni bersama Monster Yamaha Tech 3, Red Bull KTM Factory Racing, LCR Honda, dan kini Ducati lewat Pramac Racing.
Selama berkarier di kelas tertinggi, Johann Zarco sudah mengoleksi 15 podium. Sayangnya, tak satu pun di antaranya merupakan kemenangan. Pada musimnya yang ketiga membela Pramac Racing, rider berusia 32 tahun ini berharap bisa menapakkan kaki di podium terpuncak.
Tim dan Motor Hebat
Johann Zarco akan kembali bertandem dengan Jorge Martin, yang memupuskan harapannya menjadi rider Pramac pertama yang mampu meraih kemenangan di MotoGP. Martin diketahui meraih kemenangan untuk Pramac di Seri Styria pada 2021, dan Zarco ingin menyusul catatan apiknya ini.
"Ini adalah musim ketiga secara beruntun bagi saya membela Prima Pramac, saya pun sangat senang bisa kembali mengenakan warna ini lagi untuk semusim lagi. Kami punya tim yang hebat dan motor yang hebat pula," ujar Zarco.
"Jorge dan saya punya hubungan sangat baik. Saya bisa katakan kami punya segala bumbu yang mendukung untuk menjalani musim yang hebat, dan mungkin saja kemenangan akan datang kepada kami. Siapa tahu?" lanjut juara Red Bull Rookies Cup 2007 ini.
Target Prima Pramac Racing di MotoGP 2023
Team Principal Pramac Racing, Paolo Campinoti, juga berharap skuadnya meraih prestasi mentereng lewat Zarco dan Martin. Ia ingin mereka mempertahankan gelar tim independen terbaik. "Target kami tahun ini sama dengan target yang biasa kami patok tiap awal musim, yakni jadi tim independen terbaik," tuturnya.
"Beberapa musim terakhir telah menunjukkan bahwa tim kami adalah 'pemain' nyata di MotoGP dan para rider kami konstan mencari posisi-posisi top. Kru kami juga membuat tim kami jadi tim paling dicemburui di paddock. Sebagai team principal, saya tak bisa meminta lebih. Saya bangga pada kru saya," pungkasnya.
Zarco dan Martin akan kembali turun lintasan dalam tes pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 10-12 Februari 2023. Tes kedua akan digelar pada 11-12 Maret 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, yang juga akan menggelar seri pertama pada 24-26 Maret 2023.
Kiprah Johann Zarco
Statistik Prestasi Johann Zarco
- 2009: GP125 WTR San Marino Team - Peringkat 20
- 2010: GP125 WTR San Marino Team - Peringkat 11
- 2011: GP125 Avant-AirAsia-Ajo - Runner up
- 2012: Moto2 JiR Moto2 - Peringkat 10
- 2013: Moto2 Came IodaRacing Project - Peringkat 9
- 2014: Moto2 AirAsia Caterham - Peringkat 6
- 2015: Moto2 Ajo Motorsport - Juara
- 2016: Moto2 Ajo Motorsport - Juara
- 2017: MotoGP Monster Yamaha Tech3 - Peringkat 6
- 2018: MotoGP Monster Yamaha Tech3 - Peringkat 6
- 2019: MotoGP Red Bull KTM & LCR Honda - Peringkat 18
- 2020: MotoGP Avintia Esponsorama Racing - Peringkat 13
- 2021: MotoGP Pramac Racing - Peringkat 5
- 2022: MotoGP Pramac Racing - Peringkat 8
Sumber: Pramac Racing
Disadur dari: Bola.net (Anindhya Danartikanya, published 26/1/2023)