Liga Spanyol: Barcelona Nego Sofyan Amrabat Jelang Deadline Transfer Januari

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 31 Jan 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi - Sofyan Amrabat (Bola.com/Bayu Kurniawan Santoso)

Bola.com, Barcelona - Barcelona dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk mengontrak gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat pada hari batas waktu transfer Januari 2023.

Menurut laporan Sport, Selasa (31/1/2023), Barcelona sedang berusaha untuk meminjam sang gelandang enam bulan tanpa opsi pembelian wajib.

Advertisement

Pemain Maroko itu adalah salah satu di antara sensasi Piala Dunia 2022 dan masuk dalam agenda Barcelona.

Musim ini, ia telah memainkan 17 pertandingan di Serie A, 13 di antaranya sebagai starter.

 

2 dari 5 halaman

Memikat

Pemain Maroko, Sofyan Amrabat (kiri) berebut bola dengan pemain Spanyol, Gavi saat laga 16 besar Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Education City Stadium, Selasa (06/12/2022). (AP/Abbie Parr)

 

Sofyan Amrabat kini tinggal memilih ke klub mana dia akan meneruskan karier. Sederet klub beken Eropa membuka pintu lebar-lebar bagi gelandang petarung kepunyaan Fiorentina itu.

Amrabat sukses memikat banyak klub setelah tampil kinclong di Piala Dunia.

Pemain 26 tahun itu menjadi salah satu pemain kunci dalam perjalanan bersejarah Timnas Maroko ke semifinal Piala Dunia di Qatar.

Tak tergantikan, Amrabat beraksi dalam tujuh penampilan dengan mencatatkan 2,3 tekel, 0,9 intersepsi, dan 1,4 sapuan per 90 menit.

 

3 dari 5 halaman

Banyak Peminat

Sofyan Amrabat. Bintang Maroko lain yang juga menjadi target transfer beberapa klub besar Eropa adalah Sofyan Amrabat. Gelandang bertahan milik Fiorentina ini diminati oleh Barcelona, Tottenham dan Liverpool. Dari ketiganya, sang pemain lebih tertarik untuk bergabung bersama Liverpool di Liga Inggris. (AP Photo/Martin Meissner)

Penampilannya yang luar biasa tersebut menarik perhatian para pengintai di seluruh Eropa.

Selain Barcelona, Amrabat dikaitkan dengan Utrecht, Feyenoord, Club Brugge, dan Hellas Verona itu masuk radar klub-klub top Benua Biru pada bursa transfer Januari 2023.

Sekarang, semua berpulang kepada Amrabat.

4 dari 5 halaman

Pengganti Sergio Busquets

3. Sergio Busquets (Gelandang) - Aktingnya yang pura-pura cedera saat Barcelona kontra Inter Milan pada 2010 itu membuatnya diberi gelar raja diving. Meme adegan ci-luk-ba pun menjadi viral dan melekat di gelandang Spanyol ini. (AFP/Jose Jordan)

Barcelona sedang siap-siap jika Sergio Busquets cabut.

Barcelona memang belum memutuskan apakah memperpanjang atau mengakhiri masa bakti Sergio Busquets. Namun, pada awal Januari pelatih Xavi Hernandez menyebut saat ini situasinya bergantung pada Busquets.

"Dia memiliki konttak sampai Juni, kemudian kita akan melihat. Ini lebih merupakan perasaan pribadinya," ucap Xavi.

 

Sumber: Sport

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu