MOTION GRAFIS: Jadwal Liga Spanyol Pekan 20, Barcelona Akan Menjamu Sevilla

oleh Bayu Kurniawan Santoso diperbarui 02 Feb 2023, 09:07 WIB

Bola.com, Spanyol - Liga Spanyol 2022/2023 memasuki pekan ke-20 di akhir pekan ini. Laga-laga seru akan mewarnai akhir pekan nanti. Barcelona yang kian kukuh di puncak klasemen, menjauh dari rivalnya, Real Madrid, yang kini berada satu peringkat di bawahnya.

Di pekan ke-20 ini, Barcelona akan menghadapi Sevilla yang kini berada di peringkat ke-13 klasemen sementara. Tentu ini bisa menjadi halangan yang sulit bagi anak-anak asuh Xavi Hernandez untuk memetik poin penuh.

Advertisement

Barcelona semakin mantap di puncak klasemen, usai mengalahkan Real Betis dalam laga tunda dengan skor 1-2. Raphinha dan Robert Lewandowski mencatatkan namanya di papan skor pada pertandingan itu.

Dengan hasil ini, Barcelona kini mengemas 50 poin dari 19 laga yang sudah dijalani, dengan 16 kali menang, dua kali imbang, dan hanya baru satu kali menelan kekalahan sejauh ini.

Sementara itu Real Madrid yang kini berada satu peringkat di bawah Barcelona, dengan raihan 42 poin dari 18 pertandingan, akan berhadapan dengan Mallorca di pekan ini.

Diprediksi Real Madrid akan menang mudah saat berhadapan dengan Mallorca nanti. Sebab sang tuan rumah sedang tidak konsisten dalam lima laga terakhirnya.

Real Madrid masih menyisakan satu pertandingan tunda melawan Valencia nanti. Jika Real Madrid berhasil menang melawan Valencia nanti, tentu ini akan menjadi angin segar bagi skuad asuhan Carlo Ancelotti, mengikis selisih poin dari Barcelona.

Pekan ke-20 nanti akan dibuka dengan pertandingan Athletic Bilbao berhadapan dengan Cadiz pada Sabtu (4/2/2023) dini hari WIB. Kedua tim sama-sama butuh meraih kemenangan demi mendongkrak posisinya di papan klasemen sementara Liga Spanyol. Terlebih untuk Cadiz yang kini menghuni zona degradasi.

Selain pertandingan Barcelona vs Sevilla dan Real Madrid yang akan tandang ke markas Mallorca, masih ada pertandingan seru lainnya yang akan mewarnai persaingan di pekan ke-20 Liga Spanyol 2022/2023. Jangan lewatkan, berikut video lengkapnya.

Berita Terkait