Foto: Keributan di Akhir Laga Mewarnai Kemenangan Real Madrid Atas Valencia di Liga Spanyol

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 03 Feb 2023, 08:53 WIB
Wasit Javier Alberola Rojas memberikan kartu merah kepada pemain Valencia, Gabriel Paulista saat melawan Real Madrid pada laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, (2/2/2023). Real Madrid meraih kemenangan penting pada pekan ke-17 Liga Spanyol 2022/2023. (AFP/Javier Soriano)
Sejumlah pemain berusaha menenangkan pemain Valencia, Gabriel Paulista saat melawan Real Madrid pada laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, (2/2/2023). Los Blancos mampu menang 2-0 atas Valencia di Santiago Bernabeu. (AFP/Javier Soriano)
Pemain Valencia, Gabriel Paulista, menjatuhkan penyerang Real Madrid, Vinicius jr pada laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, (2/2/2023). Gabriel Paulista dikartu merah wasit karena mengganjal Vinicius. Pelanggaran ini sempat memicu keributan antara kedua tim. (AFP/Javier Soriano)
Sejumlah pemain Valencia tampak bersitegang dengan pemain Real Madrid pada laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, (2/2/2023). Madrid mampu mencetak dua gol kemenangan melalui Marco Asensio dan Vinicius Junior. (AFP/Javier Soriano)
Wasit Javier Alberola Rojas memberikan kartu merah kepada pemain Valencia, Gabriel Paulista saat melawan Real Madrid pada laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, (2/2/2023). Kemenangan ini menjaga jarak Madrid dengan Barcelona di papan atas tetap lima angka. Bagi Valencia, mereka harus tetap tertahan di peringkat ke-14 dengan 20 poin. (AFP/Javier Soriano)

Berita Terkait