Bola.com, Surabaya - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menyanjung arsitek PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro. Aji menilai Seto adalah sosok pelatih muda yang memperlihatkan kualitas mumpuni selama menangani tim berjulukan Super Elang Jawa.
Persebaya Surabaya dan PSS Sleman bakal bersua dalam laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (13/2/2023).
Pertemuan ini juga menjadi ajang adu strategi dari kedua pelatih yang merupakan rekan lama. Keduanya sama-sama sudah mengantongi lisensi kepelatihan AFC Pro dan Aji mengaku kerap berdiskusi dengan Seto.
"Coach Seto merupakan pelatih yang berkualitas, memiliki wawasan sepak bola yang bagus. Saya tahu kualitas Coach Seto. Bisa saya sampaikan Coach Seto merupakan satu di antara pelatih lokal terbaik di Indonesia," ujar Aji Santoso.
"Ketika kursus AFC Pro, saya satu grup dengan beliau. Coach seto adalah pelatih muda yang berkualitas, pengetahuan sepak bolanya sangat baik. Itu pandangan saya mengenai Coach Seto," lanjut pelatih Persebaya Surabaya itu.
Jangan Anggap Remeh!
PSS Sleman bisa dibilang mulai tampil apik di BRI Liga 1. Tim Super Elang Jawa itu sempat meraih tiga kemenangan beruntun, masing-masing melawan RANS Nusantara FC, Arema FC, dan Barito Putera. Namun, dalam laga terakhir, PSS takluk 0-2 dari Persib Bandung.
Saat ini Persebaya Surabaya menduduki peringkat ketujuh dalam klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan 34 poin dari 21 laga. Sementara PSS jauh beada di bawah, tepatnya di posisi ke-14 dengan koleksi 25 poin dari 22 laga.
Namun, Aji Santoso menilai kemampuan Seto Nurdiyantoro sebagai pelatih tetap tidak boleh dipandang sebelah mata.
"Saya melihat PSS di tangan Coach Seto punya perkembangan cukup bagus, pemainnya juga bagus. Coach Seto dulu pernah bermain bersama saya di tim nasional, walaupun saya lebih duluan," ujar Aji.
Pernah Bersama di Timnas Indonesia
Momen di Timnas Indonesia yang dimaksud Aji Santoso itu terjadi pada 2000 hingga 2001. Ketika itu Seto Nurdiyantoro juga menjadi pemain dalam skuad Garuda.
Keduanya bahkan masuk skuad Piala Asia 2000 dan Aji menjadi kaptennya. Secara usia, Aji Santoso yang telah berusia 52 tahun tentu lebih senior dari Seto yang berusia 48 tahun.
Menariknya, rekam jejak dua sosok ini memiliki kemiripan. Baik Aji Santoso maupun Seto Nurdiyantoro sama-sama pernah menjadi pemain dan pelatih untuk dua klub yang memiliki rivalitas.
Karier Kedua Pelatih
Aji Santoso merupakan pria asli Malang yang mengawali kariernya bersama Arema FC dan kemudian menjadi legenda di Persebaya Surabaya sebagai kapten. Dia pun tercatat pernah menangani kedua tim itu saat bekarier sebagai pelatih.
Sementara Seto Nurdiyantoro yang berasal dari Sleman mengawali kariernya sebagai pemain besama PSS dan pensiun bersama PSIM Yogyakarta. Dia juga pernah menjadi pelatih dua klub yang beada di Provinsi DIY itu.
Karier Seto besama PSS Sleman terbilang cukup apik dengan dua kali mengantarkan klub tersebut promosi ke kasta tertinggi.
Dia pernah membawa Super Elang Jawa menjuarai Divisi 1 2000 sebagai pemain. Seto lantas membawa PSS menjadi kampiun Liga 2 2018 sebagai pelatih.
Baca Juga
Mengenal Alfan Suaib, Rivaldo Enero, dan Armando Obet Oropa, 3 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang Baru Kali Ini Dipanggil
Bek Timnas Vietnam Antusias Banget dalam Sesi TC di Korsel, Makin Pede Bakal Juara Piala AFF 2024
Sembuh dari Cedera di Timnas Indonesia, Kevin Diks Main 90 Menit dan Cetak 1 Assist dalam Kemenangan FC Copenhagen di Liga Denmark