9 Pemain Berlabel Timnas Indonesia yang Masih Berkelana di Luar Negeri Setelah Egy dan Witan Pulang Kampung

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 11 Feb 2023, 07:30 WIB
Ilustrasi - Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Bola.com, Jakarta - Keputusan dua pemain Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Witan Suleman, pulang ke Tanah Air dipertanyakan. Padahal, keduanya masih dalam usia muda untuk berkarier di Eropa.

Jumlah pemain berlabel Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri pun berkurang. Jumlahnya menjadi sembilan pesepak bola, dan terbaru adalah Marselino Ferdinan.

Advertisement

Marselino memutuskan untuk meninggalkan Persebaya demi bergabung dengan klub kasta kedua Liga Belgia, KMSK Deinze, lewat kontrak satu setengah musim.

Tiga pemain yang baru dinaturalisasi juga bertahan di luar negeri. Ketiganya adalah Sandy Walsh bersama KV Mechelen di kasta teratas Liga Belgia.

Lalu Shayne Pattynama dengan Viking FK di divisi teratas Liga Norwegia, dan Jordi Amat yang berbaju klub kaya raya Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT).

Selain Marselino, Sandy Walsh, Pattynama, dan Jordi Amat, siapa lagi pemain berlevel Timnas Indonesia yang masih berkelana di luar negeri?

2 dari 6 halaman

Saddil Ramdani

Reaksi pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani saat laga FIFA Match Day antara Timnas Indonesia melawan Timnas Curacao di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/09/2022). (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan)

Saddil Ramdani masih betah di Malaysia. Winger berusia 24 tahun itu baru saja memperpanjang kontrak selama dua musim dengan Sabah FC.

Padahal, Saddil mendapatkan tawaran dari klub Eropa. Namun, dengan berbagai pertimbangan, termasuk masukan keluarga, pemain Timnas Indonesia itu memilih untuk tidak mengambilnya.

3 dari 6 halaman

Bagus Kahfi

Bagus Kahfi bergabung dengan klub Yunani, Asteras Tripolis. (Instagram Bagus Kahfi).

Bagus Kahfi belum menyerah. Striker berusia 21 tahun ini terus mencari peruntungan di Eropa. Setelah gagal total bersama Jong Utrecht di Belanda, Bagus Kahfi merapat ke Asteras Tripolis di Yunani.

Sejak bergabung pada musim panas lalu, Bagus belum pernah bermain untuk Asteras Tripolis. Pemain Timnas Indonesia U-23 pada 2022 itu bahkan tidak pernah masuk skuad untuk Liga Yunani.

4 dari 6 halaman

Asnawi Mangkualam

Asnawi Mangkualam resmi bergabung dengan Jeonnam Dragons dengan kontrak berdurasi semusim. (dok. Jeonnam Dragons)

Asnawi Mangkualam makin awet di Korea Selatan. Bek Timnas Indonesia itu baru saja ditransfer Jeonnam Dragons dari Ansan Greeners.

Asnawi telah berkancah di Korea Selatan sejak 2021. Pemain berusia 23 tahun itu mampu tampil dalam 42 penampilan dengan torehan dua gol, tiga assist, dan lima kartu kuning.

5 dari 6 halaman

Pratama Arhan

Pratama Arhan debut di Tokyo Verdy. (J League).

Pratama Arhan masih berjuang di Liga Jepang. Bek kiri utama Timnas Indonesia itu belum banyak mendapatkan kesempatan di Tokyo Verdy.

Arhan dipinang Tokyo Verdy pada musim lalu dari PSIS Semarang. Namun, pemain berusia 21 tahun itu baru bermain sekali dengan total 45 menit.

6 dari 6 halaman

Elkan Baggott

Elkan Baggot berpose dengan jersey klub barunya, Cheltenham Town. (Cheltenham Town)

Elkan Baggott lumayan fenomenal dalam setengah musim di kasta keempat Liga Inggris. Bek berusia 20 tahun itu sukses beraksi 19 kali dengan dua gol bersama Gillingham FC.

Namun, Baggott ditarik Ipswich Town untuk kembali dipinjamkan, kali ini ke Cheltenham Town di kasta kedua Liga Inggris pada bursa transfer musim dingin 2023. Palang pintu Timnas Indonesia itu masih menunggu kesempatan bermain.

Berita Terkait