5 Fakta Kemenangan Liverpool atas Everton: Mohamed Salah Raja Anfield, Gol Spesial Cody Gakpo

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 14 Feb 2023, 06:26 WIB
Selebrasi Cody Gakpo di laga Liverpool vs Everton (AFP)

Bola.com, Liverpool - Liverpool meraih kemenangan 2-0 atas Everton pada pekan ke-23 Liga Inggris 2022/2023 di Anfield, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB.

Mohamed Salah membuka keunggulan Liverpool pada menit ke-36. Cody Gakpo lalu mempersembahkan gol kedua pada menit ke-49.

Advertisement

Berkat hasil ini, Liverpool sementara naik ke posisi 9, menggeser Chelsea. 

The Reds mengoleksi total 32 poin dari 21 laga. Sementara Everton terbenam di peringkat ke-18 dengan baru mengumpulkan 18 poin.

Berikut ini deretan fakta menarik setelah kemenangan Liverpool.

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

2 dari 7 halaman

Gol Perdana Cody Gakpo

Ekspresi Cody Gakpo usai mencetak gol ke gawang Everton pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Anfield, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Jon Super)

Cody Gakpo pecah telur. Pemain asal Belanda yang baru didatangkan Liverpool pada musim dingin 2023 ini mencetak gol perdana.

Gol yang ditunggu-tunggu terasa lebih spesial. Cody Gakpo adalah pemain Liverpool pertama yang mencetak gol perdananya di Premier League dalam derby Merseyside sejak Raul Meireles pada Januari 2011.

Secara total, Gakpo sudah terlibat dalam 36 gol di klub dan tim nasional.

3 dari 7 halaman

Kuncinya di Babak Pertama

Pemain andalan Liverpool, Mohamed Salah meloloskan diri dari adangan pemain Everton Vitaliy Mykolenko dalam laga Liga Inggris di Anfield, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Jon Super)

Liverpool tidak terkalahkan dalam 116 pertandingan Premier League terakhir ketika mereka memimpin di babak pertama. 

Mohamed Salah tampil sebagai pembuka kemenangan setelah memanfaatkan umpan Darwin Nunez.

Dalam laga ini, Liverpool sangat dominan. Pasukan Jurgen Klopp melepaskan 15 tembakan, enam di antaranya tepat sasaran. Sementara Everton hanya 6 tembakan dan hanya satu yang mengarah ke gawang.

4 dari 7 halaman

Rekor Mohamed Salah di Anfield

Liverpool - Ilustrasi Mohamed Salah (Bola.com/Adreanus Titus)

Mohamed Salah kini terlibat langsung dalam 100 gol Premier League di Anfield. Berikut rinciannya.

Penampilan: 104

Gol: 71

Assist: 29

 

Salah menjadi pemain ke-13 yang terlibat dalam 100 gol Premier League di satu stadion. Dia unggul dari Alan Shearer (74 di Ewood Park) dan Thierry Henry (92 di Highbury).

5 dari 7 halaman

Rekor Jurgen Klopp

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, memeluk Cody Gakpo setelah kemenangan The Reds atas Everton pada pekan ke-23 Liga Inggris 2022/2023 di Anfield, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Jon Super)

Kemenangan ke-250 JUrgen Klopp sebagai manajer Liverpool di semua kompetisi. Itu adalah pertandingannya yang ke-414 sebagai pelatih The Reds, mencapai tonggak kemenangan lebih cepat daripada tiga manajer sebelumnya yang melakukannya untuk klub (Paisley 448, Shankly 472 dan Watson 539). 

Semenjak menangani Liverpool pada 2015, Klopp telah mengumpulkan 7 trofi, mulai Liga Inggris hingga Liga Champions.

 

6 dari 7 halaman

Dominasi Liverpool

Liga Inggris - Liverpool Vs Everton (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Dalam laga kali ini, Liverpool mengukuhkan sebagai pemenang derby Merseyside yang digelar di Anfield. Sejak 2000, Liverpool hanya sekali menelan kekalahan.

Dalam 23 laga sejak 2000, Liverpool menang 13 kali dan 9 laga lainnya berakhir remis. The Reds mencetak 40 gol, kebibilan 14 kali, dan clean sheet 12 kali.

 

Sumber: Squawka, Opta

 

7 dari 7 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait