Liga Champions: Demi Dampingi Tottenham di Markas AC Milan, Conte Sengaja Langgar Perintah Dokter

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 14 Feb 2023, 10:35 WIB
Kejadian tersebut bermula saat Harry Kane mencetak gol di menit ke-90+4. Gol yang seharusnya bisa memastikan Tottenham menang di kandang sendiri dan melaju ke babak gugur. (AP/Ian Walton)

Bola.com, Milan - Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte, mengaku sengaja melanggar perintah dokter demi mendampingi timnya melawan AC Milan pada leg 1 16 besar Liga Champions 2022/2023, Rabu (15/2/2023). Seharusnya, Conte masih harus menjalani masa pemulihan.

Antonio Conte menjalani operasi pengangkatan kantong empedu pada awal Februari 2023. Operasi itu membuat manajer asal Italia dalam satu pertandingan Premier League.

Advertisement

Conte kemudian kembali mendampingi Tottenham saat kalah 1-4 dari Leicester City (11/2/2023). Menurut Conte, seharusnya dia masih harus menjalani pemulihan pascaoperasi.

"Pertugas medis mengatakan kepada saya untuk tetap tenang dan beristirahat pada 15 hari pertama. Dia meminta saya untuk tidak kembali ke lapangan," kata Antonio Conte seperti dikutip Sky Sports Italia.

2 dari 5 halaman

Tuntutan Tugas

Pasukan Antonio Conte bermain menyerang sejak menit awal dengan mengandalkan trio Son Heung-min, Harry Kane, dan Dejan Kulusevski. (AP/Ian Walton)

Antonio Conte mengaku tak bisa betah berlama-lama istirahat karena terbayang akan tanggung jawab dan tugas di Tottenham Hotspur. Itulah yang jadi alasan baginya buru-buru kembali ke pinggir lapangan.

"Akan tetapi rasa tanggung jawab dan tugas untuk dekat dengan tim membuat saya sedikit terburu-buru," ucap Conte.

"Saya menghadapinya dengan baik. Namun, saya pasti tidak bisa bersuara keras seperti biasanya selama pertandingan," tegas Conte.

3 dari 5 halaman

Perasaan Emosional

Antonio Conte. Pelatih berusia 53 tahun yang sejak November 2021 menangani Tottenham Hotspur usai menggantikan Nuno Espirito Santo yang dipecat saat musim 2021/2022 telah berjalan ini sebelumnya juga sempat membesut Chelsea di Liga Inggris selama 2 musim pada 2016/2017 dan 2017/2018. Bersama Chelsea ia mampu meraih gelar Liga Inggris pada musim perdananya. Sementara bersama Spurs, ia sukses meloloskan Harry Kane dkk ke Liga Champions musim ini. Saat ini ia tengah dibujuk Juventus untuk pulang kampung menggantikan posisi Massimiliano Allegri. (AFP/Glyn Kirk)

Antonio Conte juga merasa emosional kembali ke San Siro yang juga merupakakan Stadion Giuseppe Meazza. Maklum, Conte punya kenangan manis bersama Inter Milan.

"Ini selalu menjadi emosi yang luar biasa. Saya kembali ke rumah, Italia adalah rumah saya dan selalu menyenangkan berada di sini," tegas Conte.

"Apalagi kembali ke San Siro setelah 21 bulan dengan dua musim yang luar biasa bersama Inter. Apa yang kami alami bersama memberi saya emosi yang kuat," ucap Conte.

4 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Liga Champions - AC Milan Vs Tottenham Hotspur (Bola.com/Adreanus Titus)

AC Milan (3-4-2-1): Tatarusanu; Kjaer, Tomori, Kalulu; Hernandez, Tonali, Krunic, Saelemaekers; De Ketelaere, Leao; Giroud.

Pelatih: Stefano Pioli.

Tottenham (3-4-2-1): Forster; Davies, Dier, Tanganga; Perisic, Skipp, Sarr, Porro; Kulusevski, Son Heung-Min; Kane.

Pelatih: Antonio Conte.

5 dari 5 halaman

Yuk Simak Posisi Tottenham Hotspur di Liga Inggris

Berita Terkait