Liga Inggris: Arsenal Kerja Keras, Man City Catatkan 3 Rapor Minus meski Menang 3-1

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 16 Feb 2023, 11:15 WIB
Pemain Manchester City, Jack Grealish (kiri) berebut bola dengan pemain Arsenal, Bukayo Saka pada laga pekan ke-23 Liga Inggris 2022/2023 yang berlangsung di Emirates Stadium, London, Kamis (16/02/2023) WIB. The Cityzens berhasil menang dengan skor 3-1. (AP Photo/Kin Cheung)

Bola.com, London - Man City boleh saja berpesta hari ini. Skuad Pep Guardiola berhasil menggusur Arsenal dari puncak klasemen Liga Inggris 2022/2023.

City membungkam The Gunners 3-1 pada laga tunda pekan ke-12 di Emirates Stadium, Kamis (16/2/2023) dini hari WIB. Dengan poin sama, 51, City menyalip Arsenal karena unggul selisih gol.

Advertisement

The Citizens juga mencatat rekor luar biasa. Mereka memenangkan 11 pertandingan kontra Arsenal dan 7 di antaranya digelar di London.

Kevin de Bruyne dkk. merupakan satu-satunya tim yang gagal dikalahkan Mikel Arteta di Liga Inggris setelah menjabat sebagai manajer.

Man City juga menjadi tim pertama dalam sejarah sepak bola Inggris yang mencatatkan tujuh kemenangan tandang berturut-turut melawan The Gunners. Selain itu, City juga mengakhiri 13 pertandingan kandang tak terkalahkan Arsenal di Liga Inggris.

Tapi, ada tiga catatan minus Man City dalam pertandingan tersebut. Apa itu?

2 dari 5 halaman

3 Catatan Minus

Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Arsenal selama pertandingan lanjutan Liga Inggris di stadion Emirates di London, Inggris, Kamis (16/2/2023). Kedua tim sama-sama mengoleksi 51 poin, namun Man City unggul selisih gol. (AP Photo/Kin Cheung)

Catatan minus tersebut ialah, menurut Ben Green, Man City telah mencatat persentase terendah di Premier League di bawah Pep Guardiola. Pertama, penguasaan bola, akurasi passing, dan umpan sukses.

Penguasaan bola

  • Arsenal 64 persen, Man City (36%)

Akurasi passing 

  • Arsenal 83 persen, Man City 72 persen

Umpan sukses 

  • Arsenal , Man City 219
3 dari 5 halaman

Pacuan Gelar Makin Panas

Pemain Manchester City, Phil Foden (tengah) berusaha melewati pemain Arsenal, Bukayo Saka (kanan) dan William Saliba pada laga pekan ke-23 Liga Inggris 2022/2023 yang berlangsung di Emirates Stadium, London, Kamis (16/02/2023) WIB. (AP Photo/Kin Cheung)

Pertandingan antara Manchester City dan Arsenal menarik karena kemungkinan bakal menjadi penentu gelar juara Liga Inggris 2022/2023.

Sebelum keok 1-3, The Gunners gagal meraih kemenangan dari dua laga terakhirnya, yakni ditekuk Everton 0-1 dan imbang 1-1 melawan Brentford.

Man City, di sisi lain, meraih empat kemenangan dari lima laga terakhirnya di semua kompetisi, termasuk ketika membungkam Arsenal 1-0 pada ajang Piala FA. Kemenangan 3-1 atas Aston Villa akhir pekan lalu membuat Riyad Mahrez dkk.

4 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait