Bola.com, Jakarta - Gavi menjadi salah satu pemain Barcelona yang mendapat sorotan di media sosial setelah pertandingan kontra MU (Manchester United) pada pertandingan leg pertama play-off fase knockout Liga Europa 2022/2023 yang digelar di Stadion Spotify Camp Nou, Jumat (17/2/2023) dini hari WIB. Ada apa dengan Gavi?
Gavi, menurut beberapa warganet, bermain dengan "rusuh" saat pertandingan Barcelona kontra MU tadi dini hari. Bila melihat laga tersebut, Gavi menjadi pemain tim tuan rumah yang selalu mencoba untuk merebut bola dari penguasaan pemain tim lawan.
Salah satu momen yang menarik ketika Gavi mencoba merebut bola dari penguasaan gelandang Manchester United, Casemiro. "Duel" itu membuat bola akhirnya keluar lapangan dan berbuah tendangan gawang. Setelah itu, Gavi mendapat tatapan tajam dari Casemiro.
Selain itu, Gavi berani dalam berduel dengan posisi bola di udara. Ia berduel dengan pemain-pemain jangkung MU, macam Raphael Varane dan Wout Weghorst.
Aksi-aksi "rusuh" Gavi ternyata bisa merugikan Barcelona. Pemain dengan nama lengkap Pablo Martín Peez Gavira itu tidak bisa membela Barcelona pada pertandingan leg kedua melawan MU di Old Trafford. Hal itu karena dirinya mendapat skorsing setelah diganjar kartu kuning. Pelanggaran Gavi terhadap Fred dengan menarik kausnya berbuah kartu kuning.
Barcelona bahkan pemainnya yang paling berpengaruh selain Gavi saat menghadapi MU pada leg kedua play-off fase knockout Liga Europa musim ini. Pemain lainnya yaitu Pedri, yang terpaksa ditarik keluar lapangan karena mengalami cedera paha pada menit ke-40.